Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manajer Klinik Kecantikan di Serang Gelapkan Uang Rp 527 Juta untuk Senang-senang dan Liburan ke Bali

Kompas.com - 27/02/2024, 14:15 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Fuza Fauziah, manajer klinik kecantikan di Kota Serang, Banten ditangkap karena menggelapkan uang Rp 527 juta.

Kepada polisi, Fuza mengaku uang tersebut digunakan untuk liburan ke Bali dan juga foya-foya.

Fuza menggelapkan uang perusahaan klinik kecantikan itu sejak Februari 2022 sampai Oktober 2023.

Setiap hari Fuza memasukan uang ke dalam tas mulai dari Rp1 Juta sampai Rp3 juta.

"Uang itu digunakan untuk liburan sama main-main," kata Fuza di Polresta Serang Kota, Senin (26/2/2024).

Baca juga: 1 Pemilih Nyoblos Berulang di 3 TPS di Serang, PSU Harus Digelar

Fuza dengan mudah menggelapkan uang karena pemilik Klinik Kecantikan My Beauty Store Serang, Alfiyera Alvionita tidak menyadari pembukuan pengeluaran dan pemasukan barang.

"Khilaf, awalnya mencoba satu kali dua kali, tapi data tidak ketahuan akhirnya terus menerus lanjut," katanya.

Fuza mengaku sudah bekerja di My Beauty Store sejak tahun 2019 dengan gaji Rp 3,1 Juta.

Gaji yang tak cukup itu mendorong Fuza melakukan penggelapan uang untuk memenuhi hasrat gaya hidupnya.

"Memang tidak pernah terlambat gajian," ungkapnya.

Fuza menyebut setiap kali usai menggelapkan uang, dia merasa takut mengalami karma ketika pulang ke rumah.

Baca juga: Masuk 4 Besar Perolehan Suara, 2 Anak Eks Wali Kota Serang Diprediksi Duduk di Parlemen

"Kalau sudah ngambil uang di jalan itu selalu berpikir, takut kecelakaan terus tangan terluka," kata dia.

Sementara itu Kepala Polresta Serang Kota, Kombes Pol Sofwan Hermanto mengatakan uang yang digelapkan Fuza digunakan untuk bergaya dan liburan ke Bali sebanyak 6 kali.

"Selain itu pelaku juga membeli barang-barang branded, mulai dari tas dan sepatu," ungkapnya.

Akibat perbuatannya tersangka dengan pasal 374 KUHP juncto 372 KUHP dengan ancaman pidana penjara paling lama lima tahun.

Baca juga: Promosikan Situs Judi Online, Selebgram di Serang Divonis 16 Bulan Penjara

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menyoal Perubahan Status Kewarganegaraan Marliah yang Tiba-tiba Jadi WN Malaysia

Menyoal Perubahan Status Kewarganegaraan Marliah yang Tiba-tiba Jadi WN Malaysia

Regional
Susul Sekda Kota Semarang, Ade Bhakti Dijadwalkan Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PDI-P

Susul Sekda Kota Semarang, Ade Bhakti Dijadwalkan Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PDI-P

Regional
Pemuda di Sleman Lecehkan Mahasiswi, Awalnya Diajak Ngabuburit.

Pemuda di Sleman Lecehkan Mahasiswi, Awalnya Diajak Ngabuburit.

Regional
Kecelakaan Beruntun di Depan KIW Semarang, Satu Pengendara Tewas

Kecelakaan Beruntun di Depan KIW Semarang, Satu Pengendara Tewas

Regional
Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Keterlibatan Anak Bupati Solok Selatan Diselidiki

Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Keterlibatan Anak Bupati Solok Selatan Diselidiki

Regional
Tersangka Pembunuh Waria di Sukabumi Ditangkap di Bus Menuju Bogor

Tersangka Pembunuh Waria di Sukabumi Ditangkap di Bus Menuju Bogor

Regional
Banjir Rob Menyulap Hamparan Sawah di Pesisir Demak Menjadi Lautan

Banjir Rob Menyulap Hamparan Sawah di Pesisir Demak Menjadi Lautan

Regional
Daftar ke Partai Nasdem, Sinyal Deny Indrayana Kembali Bertarung di Pilkada Kalsel

Daftar ke Partai Nasdem, Sinyal Deny Indrayana Kembali Bertarung di Pilkada Kalsel

Regional
Jadi yang Terparah, Banjir Rob di Pesisir Jateng Diprediksi Terjadi hingga Akhir Mei

Jadi yang Terparah, Banjir Rob di Pesisir Jateng Diprediksi Terjadi hingga Akhir Mei

Regional
Dugaan TPPO di NTB, Jebolan Ajang Pencari Bakat Nasional Jadi Tersangka

Dugaan TPPO di NTB, Jebolan Ajang Pencari Bakat Nasional Jadi Tersangka

Regional
Kesaksian Tagana Lubuklinggau, Bukan soal Uang tapi Selamatkan Orang

Kesaksian Tagana Lubuklinggau, Bukan soal Uang tapi Selamatkan Orang

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Bupati Solok Selatan Diperiksa 2 Jam

Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Bupati Solok Selatan Diperiksa 2 Jam

Regional
ABG Pembunuh Polisi di Lampung Divonis 9 Tahun 6 Bulan Penjara

ABG Pembunuh Polisi di Lampung Divonis 9 Tahun 6 Bulan Penjara

Regional
Inovasi Samsat Kebumen, Bayar Pajak Kendaraan Kini Bisa Malam Hari

Inovasi Samsat Kebumen, Bayar Pajak Kendaraan Kini Bisa Malam Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com