Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Caleg dan Pemilih Bawa Surat Suara Sendiri ke TPS...

Kompas.com - 16/02/2024, 20:10 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

KOMPAS.com - Seorang pemilih kedapatan membawa surat suara sendiri ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Kejadian ini diketahui setelah adanya laporan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Pemilih tersebut membawa surat suara sendiri ke TPS di Desa Bojongmanggu, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (14/2/2023).

Ketua Bawaslu Kabupaten Bandung Kahpiana mengatakan, laporan dari Petugas Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) yang bertugas.

Temuan surat suara palsu itu terjadi beberapa saat setelah pemilih tersebut melakukan pencoblosan dan akan memasukan surat suara ke kotak suara.

Saat itu, petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) langsung memeriksa surat suara tersebut.

Baca juga: Surat Suara Tertukar, Bawaslu Rekomendasikan 26 TPS di Palembang Gelar Pemilihan Suara Lanjutan

"Dan ketika dilakukan pemeriksaan, ditemukan dua buah surat suara pasangan calon presiden dan wakil presiden yang tidak tercantum cap dan tanda tangan Ketua KPPS," ujarnya saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Jumat (16/2/2024).

Selain itu, terdapat perbedaan ketebalan kertas surat suara dari keduanya.

"Hal ini kemudian mengindikasi bahwa surat suara tersebut palsu atau bukan surat suara yang dikeluarkan oleh KPU," tutur dia.

Dia menyebut, identitas pemilih yang membawa surat suara yang diduga palsu tersebut belum diketahui.

"Kami sudah perintahkan Panwaslu Kecamatan Pameungpeuk untuk melakukan penelusuran identitas pemilih tersebut. Berdasarkan laporan sementara, Panwaslu Kecamatan sudah mendapatkan alamat tinggal yang bersangkutan” ungkapnya.

Selain surat suara palsu, ditemukan juga surat suara yang sudah tercoblos di Desa Bojongkunci, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung.

Dugaan itu ditemukan sesaat setelah pemilih hendak memasukan surat suara ke dalam kotak suara. Bahkan, videonya sempat menyebar di sejumlah grup Whatsapp.

"Ini masih di Kecamatan Pameungpeuk juga. Informasinya ada dua buah surat suara yang ternyata sudah tercoblos. Dari keterangan, pemilih yang mendapatkan surat suara tersebut menyatakan bahwa yang bersangkutan hanya mencoblos satu surat suara pasangan calon presiden dan wakil presiden yang diberikan oleh KPPS," tutur dia.

Baca juga: Caleg di Aceh Diduga Masukkan Sekantong Surat Suara ke Kotak Suara

Caleg bawa surat suara sendiri

Tidak hanya warga, seorang calon legislatif (caleg) juga terekam membawa surat suara sendiri di TPS 02, Gampong Meunasah Masjid Lancok, Kecamatan Bandar Baru, Kabupaten Pidie Jaya, Provinsi Aceh.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gaji Guru PPPK di Semarang Masih Belum Cair, Wali Kota: Sabtu Cair

Gaji Guru PPPK di Semarang Masih Belum Cair, Wali Kota: Sabtu Cair

Regional
Kick Off ILP, Pj Walkot Nurdin: Upaya Wujudkan Pelayanan Kesehatan Paripurna

Kick Off ILP, Pj Walkot Nurdin: Upaya Wujudkan Pelayanan Kesehatan Paripurna

Kilas Daerah
Status Gunung Ibu Naik Jadi Siaga, Terdengar Dentuman dan Erupsi

Status Gunung Ibu Naik Jadi Siaga, Terdengar Dentuman dan Erupsi

Regional
Suami Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Aceh Utara, Istri Korban Minta Hukum Pembunuhnya

Suami Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Aceh Utara, Istri Korban Minta Hukum Pembunuhnya

Regional
Perbaikan Jalan Pantura Demak Menyisakan 2 Titik, Contraflow Diberlakukan Jika Macet

Perbaikan Jalan Pantura Demak Menyisakan 2 Titik, Contraflow Diberlakukan Jika Macet

Regional
Dapat Penghargaan dari Serikat Pekerja/Buruh Sumut, Ini Upaya Pj Gubernur Sumut Sejahterakan Buruh

Dapat Penghargaan dari Serikat Pekerja/Buruh Sumut, Ini Upaya Pj Gubernur Sumut Sejahterakan Buruh

Regional
Cerita Luqman Nabung Sejak 2012 dari Hasil Jualan Bakso Bakar, Akhirnya Berangkat Haji Tahun Ini

Cerita Luqman Nabung Sejak 2012 dari Hasil Jualan Bakso Bakar, Akhirnya Berangkat Haji Tahun Ini

Regional
Diduga Malpraktik hingga Pasien Tewas, Lurah di Prabumulih Dinonaktifkan

Diduga Malpraktik hingga Pasien Tewas, Lurah di Prabumulih Dinonaktifkan

Regional
Pemkot Tangerang Raih WTP 17 Kali Berturut-turut, Pj Nurdin: Harus Koheren dengan Kualitas Pelayanan Publik

Pemkot Tangerang Raih WTP 17 Kali Berturut-turut, Pj Nurdin: Harus Koheren dengan Kualitas Pelayanan Publik

Regional
Rektor Laporkan Mahasiswa yang Kritik UKT, Unri Angkat Bicara

Rektor Laporkan Mahasiswa yang Kritik UKT, Unri Angkat Bicara

Regional
Ratusan Moge Mangkrak di Kantor Polisi, Disita dari Geng Motor dan Pengguna Knalpot Brong

Ratusan Moge Mangkrak di Kantor Polisi, Disita dari Geng Motor dan Pengguna Knalpot Brong

Regional
Ibu di Riau Coba Bunuh Anak Tirinya dengan Racun Tikus

Ibu di Riau Coba Bunuh Anak Tirinya dengan Racun Tikus

Regional
Rodjo Tater di Tegal: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Rodjo Tater di Tegal: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Datangi Gedung DPRD, Puluhan Tenaga Honorer Minta 4.222 Pegawai Diangkat Jadi ASN

Datangi Gedung DPRD, Puluhan Tenaga Honorer Minta 4.222 Pegawai Diangkat Jadi ASN

Regional
BPBD OKU Evakuasi Korban Banjir di 4 Kecamatan

BPBD OKU Evakuasi Korban Banjir di 4 Kecamatan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com