Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Kerangka Manusia Dicor di Blitar, Berada di Kamar Terkunci dengan Posisi Meringkuk

Kompas.com - 23/11/2023, 08:45 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Sugeng Riyadi (46) menemukan tengkorak dan tulang belulang manusia terkubur di salah satu kamar di rumah yang baru dua bulan ia beli dari adik iparnya, SH.

Kerangka manusia tersebut ditemukan saat ia merenovasi rumah yang ada di Desa Bacem, Kecamatan Ponggok pada Selasa (21/11/2023).

Selain kerangka manusia, polisi yang melakukan olah tempat kejadian perkara juga menemukan perhiasan dan pakaian yang dikenakan korban.

Kerangka manusia tersebut pertama kali ditemukan oleh para pekerja yang melakukan renovasi. Selama renovasi, ada satu kamar yang terkunci.

Baca juga: Kerangka Manusia Dicor di Blitar Diduga Istri Pemilik Rumah, Ketua RT: Setahun Tak Lihat Fitri

Akhirnya para pekerja membongkar pintu kamar untuk membersihkan bagian dalam.

Namun di dalam kamar, pekerja menemukan cor-coran yang terlihat masih baru dan bersih di lantai kamar. Posisi cor-coran tersebut lebih tinggi dari pada lantai.

Karena penasaran, pekerja membongkar cor-coran di lantai tersebut.

"Setelah dibongkar, ditemukan tengkorak dan tulang manusia," kata Kapolres Blitar Kota, AKBP Danang Setiyo PS.

Mengetahui hal tersebut, warga langsung lapor ke polisi.

AKPB Danang mengatakan, saatditemukan, kerangka manusia dalam posisi meringkuk di kedalaman antara 1 meter hingga 1,5 meter.

Baca juga: Kerangka Manusia Dicor di Blitar, Polisi Amankan Satu Orang

Pihak kepolisian menemukan hal tidak wajar terkait penemuan kerangka manusia dicor tersebut. Selain itu ia juga menjelaskan korban sudah dikubur sekitar setahun yang lalu.

"Yang jelas ini (kematiannya) tidak wajar karena ditemukan dalam lubang yang dicor. Untuk itu, kami lakukan penyelidikan lebih dalam lagi, untuk mempersempit berbagai kemungkinan," ungkap Danang.

Diduga istri pemilik rumah terdahulu

Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setiyo PS memberikan keterangan terkait temuan tengkorak dan tulang belulang terkubur di lantai rumah di Desa Bacem, Kecamatan Ponggok,KOMPAS.com/ ASIP HASANI Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setiyo PS memberikan keterangan terkait temuan tengkorak dan tulang belulang terkubur di lantai rumah di Desa Bacem, Kecamatan Ponggok,
Ketua RT setempat Sunaryo mengatakan bahwa warga sekitar menduga kerangka manusia yang ditemukan di rumah itu adalah Fitri, istri SH.

Dugaan tersebut muncul karena Fitri yang berasal dari Sulawesi itu sudah lama tak terlihat. Menurutnya Fitri yang kala itu berusia 23 tahun menikah dengan SH, pemilik rumah terdahulu.

“Mungkin saja kerangka mayat itu adalah istri SH, Fitri. Karena warga juga sudah lebih dari setahun tidak melihat Fitri di rumah tersebut,” ujar Sunaryo ditemui di rumahnya, Selasa (21/11/2023) malam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kunjungi Korban Banjir Lahar Dingin di Sumbar, Jokowi Bagikan Sembako

Kunjungi Korban Banjir Lahar Dingin di Sumbar, Jokowi Bagikan Sembako

Regional
Masuk Musim Kemarau, 80 KK di Semarang Kekurangan Air Bersih

Masuk Musim Kemarau, 80 KK di Semarang Kekurangan Air Bersih

Regional
Bocah 14 Tahun di Bali Diperkosa 3 Pria Dewasa di Hotel, Korban Kenal Pelaku di Medsos

Bocah 14 Tahun di Bali Diperkosa 3 Pria Dewasa di Hotel, Korban Kenal Pelaku di Medsos

Regional
Viral, Unggahan Website Resmi Pemkot Posting Berita Wali Kota Semarang Maju Pilkada, Ini Penjelasan Kominfo

Viral, Unggahan Website Resmi Pemkot Posting Berita Wali Kota Semarang Maju Pilkada, Ini Penjelasan Kominfo

Regional
Tak Diizinkan Mancing, Pelajar SMP di Kalbar Nekat Bunuh Diri dengan Senapan Angin

Tak Diizinkan Mancing, Pelajar SMP di Kalbar Nekat Bunuh Diri dengan Senapan Angin

Regional
Pedagang di Ambon Plaza Mogok Jualan karena Harga Sewa Kios Naik

Pedagang di Ambon Plaza Mogok Jualan karena Harga Sewa Kios Naik

Regional
Melalui Festival Budaya Isen Mulang 2024, Gubernur Sugianto Kenalkan Potensi dan Budaya Kalteng

Melalui Festival Budaya Isen Mulang 2024, Gubernur Sugianto Kenalkan Potensi dan Budaya Kalteng

Kilas Daerah
Pelajar SMA di Morowali Tega Bunuh Ibunya Saat Tidur, Apa yang Terjadi?

Pelajar SMA di Morowali Tega Bunuh Ibunya Saat Tidur, Apa yang Terjadi?

Regional
Duduk Perkara Malapraktik di Prabumulih, Bidan yang Menjabat sebagai Lurah Jadi Tersangka

Duduk Perkara Malapraktik di Prabumulih, Bidan yang Menjabat sebagai Lurah Jadi Tersangka

Regional
Viral Video 4 Wanita dan Satu Polisi Merokok Sambil Konsumsi Miras, Diduga di Mapolres Sikka

Viral Video 4 Wanita dan Satu Polisi Merokok Sambil Konsumsi Miras, Diduga di Mapolres Sikka

Regional
Pilkada Demak, PPP Bakal Usung 3 Nama, Baru Satu yang Ambil Formulir

Pilkada Demak, PPP Bakal Usung 3 Nama, Baru Satu yang Ambil Formulir

Regional
Selundupkan Benih Lobster Senilai Rp 15,9 Miliar, 2 Pelaku Ditangkap

Selundupkan Benih Lobster Senilai Rp 15,9 Miliar, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Pemprov Jateng Buka Magang Jepang Tanpa Kuota Pendaftar, Ini Perinciannya

Pemprov Jateng Buka Magang Jepang Tanpa Kuota Pendaftar, Ini Perinciannya

Regional
Napi Anak Pembunuh Polisi Ungkap Caranya Kabur dari Lapas

Napi Anak Pembunuh Polisi Ungkap Caranya Kabur dari Lapas

Regional
Bus Rombongan Perangkat Desa Kecelakaan di Tol Tangerang Merak, 8 Luka-luka

Bus Rombongan Perangkat Desa Kecelakaan di Tol Tangerang Merak, 8 Luka-luka

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com