Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Lagi Warga TTS Meninggal karena Rabies

Kompas.com - 11/11/2023, 16:54 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Andi Hartik

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Manya Elo (24), warga Kelurahan Niki-Niki, Kecamatan Amanuban Tengah, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Nusa Tenggara Timur (NTT), meninggal akibat rabies.

"Pasiennya baru beberapa jam yang lalu meninggal. Info yang kita terima meninggalnya sekitar pukul 15.25 Wita," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten TTS Ria Tahun kepada Kompas.com, Sabtu (11/11/2023).

Ria menjelaskan, Manya digigit anjing pada bulan Juni 2023. Saat itu dia tidak menginformasikan kejadian itu kepada keluarganya. Ia juga tidak mendapat suntikan VAR. Anjing yang menggigitnya juga mati.

Baca juga: Dinkes Sebut 1 Pasien Rabies di TTU NTT Meninggal

Kemudian, pada Selasa (7/11/2023), Manya dibawa ke Pusat Kesehatan Masyarakat Masyarakat (Puskesmas) Niki-Niki dengan keluhan lemas, pusing, badan meriang dan sulit menelan.

Saat diperiksa petugas medis di Puskesmas, Manya pun takut terhadap air dan angin. Dokter yang bertugas di Puskesmas kemudian berkonsultasi dengan dokter spesialis bedah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soe.

Baca juga: Kronologi Pasien Rabies di NTT Kabur dari Puskesmas lalu Meninggal

Dokter spesialis menyarankan agar diberi VAR dan SAR, meski terlambat. Perawatan juga disarankan untuk dilakukan di Puskesmas saja.

Pada saat dirawat, keluarga meminta dokter untuk memberikan obat penenang dan dilayani. Keluarga juga meminta pemeriksaan darah lengkap dan hasil dalam batas normal dan tidak malaria.

Setelah mendengar penjelasan dokter, keluarga lantas meminta pasien dibawa pulang. Keluarga pun menandatangi surat penolakan perawatan di hadapan petugas medis dan camat.

"Pasien lalu dibawa pulang dalam kondisi belum stabil, hingga kami dapat informasi pasien ini sudah meninggal tadi," kata dia.

Dengan demikian, total pasien rabies yang meninggal di Kabupaten Timor Tengah Selatan menjadi 10 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Daftar ke Partai Nasdem, Sinyal Deny Indrayana kembali Bertarung di Pilkada Kalsel

Daftar ke Partai Nasdem, Sinyal Deny Indrayana kembali Bertarung di Pilkada Kalsel

Regional
Jadi yang Terparah, Banjir Rob di Pesisir Jateng Diprediksi Terjadi hingga Akhir Mei

Jadi yang Terparah, Banjir Rob di Pesisir Jateng Diprediksi Terjadi hingga Akhir Mei

Regional
Dugaan TPPO di NTB, Jebolan Ajang Pencari Bakat Nasional Jadi Tersangka

Dugaan TPPO di NTB, Jebolan Ajang Pencari Bakat Nasional Jadi Tersangka

Regional
Kesaksian Tagana Lubuklinggau, Bukan soal Uang tapi Selamatkan Orang

Kesaksian Tagana Lubuklinggau, Bukan soal Uang tapi Selamatkan Orang

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Bupati Solok Selatan Diperiksa 2 Jam

Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Bupati Solok Selatan Diperiksa 2 Jam

Regional
ABG Pembunuh Polisi di Lampung Divonis 9 Tahun 6 Bulan Penjara

ABG Pembunuh Polisi di Lampung Divonis 9 Tahun 6 Bulan Penjara

Regional
Inovasi Samsat Kebumen, Bayar Pajak Kendaraan Kini Bisa Malam Hari

Inovasi Samsat Kebumen, Bayar Pajak Kendaraan Kini Bisa Malam Hari

Regional
Calon Bupati dan Wakil Jalur Perseorangan di Belitung Timur Harus Setor 9.580 Salinan KTP

Calon Bupati dan Wakil Jalur Perseorangan di Belitung Timur Harus Setor 9.580 Salinan KTP

Regional
Mahasiswa PTS di Sleman Meninggal Usai Sparing Bela Diri, Ini Pengakuan Pelaku

Mahasiswa PTS di Sleman Meninggal Usai Sparing Bela Diri, Ini Pengakuan Pelaku

Regional
Perbaikan Jembatan Sungai Babon Semarang Bakal Berdampak ke Lalu Lintas Pantura Demak

Perbaikan Jembatan Sungai Babon Semarang Bakal Berdampak ke Lalu Lintas Pantura Demak

Regional
BMKG Peringatkan Ancaman Banjir Rob di Sejumlah Daerah di Maluku

BMKG Peringatkan Ancaman Banjir Rob di Sejumlah Daerah di Maluku

Regional
Amankan Pilkada 2024, Pemprov Sumsel Anggarkan Rp 190,1 Miliar untuk TNI dan Polri

Amankan Pilkada 2024, Pemprov Sumsel Anggarkan Rp 190,1 Miliar untuk TNI dan Polri

Regional
Airin Senang Mantan Walkot Tangerang Maju pada Pilkada Banten

Airin Senang Mantan Walkot Tangerang Maju pada Pilkada Banten

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com