Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Komunitas Barstunt Semarang, Andalkan Tiang Besi dan Kekuatan Tubuh

Kompas.com - 30/09/2023, 09:07 WIB
Sabrina Mutiara Fitri,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Gor Tri Lomba Juang (TLJ) yang terletak di Jalan Tri Lomba Juang, Mugassari, Kota Semarang tampak ramai sore itu.

Puluhan orang terlihat semangat berlari mengitari lintasan lari. Sebagian orang duduk di deretan kursi warna warni, sedangkan selebihnya bermain bola voli, skateboard, hingga pull up di tiang besi.

Di pojok lapangan TLJ, rupanya menjadi "markas" Komunitas Barstunt Street Workout & Chalistenics Semarang.

Baca juga: WCD di Blora, Sejumlah Komunitas dan Organisasi Ikutan Bersihkan Sampah

Sesuai namanya, komunitas Barstunt Street Workout & Chalistenics merupakan olahraga jalanan yang mengandalkan berat tubuh sebagai beban untuk meminimalkan penggunaan alat fitness dan hanya dengan bantuan tiang besi.

Ketua Komunitas Barstunt Semarang Michael Antonius (22) mengatakan, komunitas yang digelutinya itu sudah berdiri sejak 2014.

Michael menyebut, barstunt merupakan cabang olahraga yang masih asing di telinga masyarakat. Sehingga, salah satu tujuan didirikannya komunitas ini ialah untuk mengedukasi masyarakat, khususnya di Kota Semarang.

"Tujuan olahraga ini yang pasti biar sehat, lalu bisa membentuk proporsi badan yang ideal, dan mengenalkan ke masyarakat umum tentang olahraga ini," ucap Michael saat ditemui Kompas.com, Jumat (29/9/2023) sore.

Lebih jelas Michael mengatakan, Komunitas Barstunt selalu melakukan latihan setiap hari Senin hingga Jumat.

Jadwalnya pun juga berbeda tiap harinya. Hari Senin pull up day, Selasa push day, Rabu ash day, Kamis leg day, sedangkan Jumat freestyle.

"Aktifnya hari Senin sampai Jumat karena di TLJ kan deket sama sekolah-sekolah. Jadi banyak anak sekolah yang ikut di sini," tutur dia.

Hingga saat ini, Michael menyebut, Komunitas Barstunt Semarang memiliki sekitar 200 anggota dari berbagai kalangan, ada yang pelajar, pekerja, orang dewasa, hingga calon Akademi Militer ataupun Akademi Kepolisian.

Tak heran, jika komunitas Barstunt ini memiliki pelatih hingga sistem latihan yang terorganisir.

"Di sini sebenarnya terstruktur, ada yang ngajarin anggota baru. Lalu ada tahapannya juga, dari beginner, intermediate, sampai master," ungkap Michael.

Dia mengatakan, setiap orang memiliki bakat untuk melakukan olahraga Barstunt Street Workout & Chalistenics. Pasalnya, olahraga tersebut bisa dilakukan dengan sangat sederhana menggunakan tiang besi.

Kuncinya, setiap orang harus konsisten melakukan latihan dan berani memulai.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar Terbakar, Diduga karena Percikan Api Pemotong Pipa

Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar Terbakar, Diduga karena Percikan Api Pemotong Pipa

Regional
Klaim Dapat Perintah Prabowo, Sudaryono Positif Maju Gubernur Jateng

Klaim Dapat Perintah Prabowo, Sudaryono Positif Maju Gubernur Jateng

Regional
Kerap Dianiaya, Kakek di NTT Bunuh Seorang Pemuda

Kerap Dianiaya, Kakek di NTT Bunuh Seorang Pemuda

Regional
Bupati Banyuwangi Salurkan Insentif Rp 7,2 Miliar kepada 1.200 Guru PAUD

Bupati Banyuwangi Salurkan Insentif Rp 7,2 Miliar kepada 1.200 Guru PAUD

Regional
Mbak Ita Siap Maju Pilwalkot Semarang Usai Dapat Arahan Ketum PDIP dan Restu Keluarga

Mbak Ita Siap Maju Pilwalkot Semarang Usai Dapat Arahan Ketum PDIP dan Restu Keluarga

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Banjir Lahar Gunung Marapi di Agam, 12 Warga Tewas

Banjir Lahar Gunung Marapi di Agam, 12 Warga Tewas

Regional
Banjir Bandang Landa Tanah Datar, 1 Korban Tewas dan 1 Hilang

Banjir Bandang Landa Tanah Datar, 1 Korban Tewas dan 1 Hilang

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
[POPULER NUSANTARA] ASN Disdukcapil Nunukan Diduga Lecehkan Pemohon KTP | Perampokan Disertai Pembunuhan di Garut

[POPULER NUSANTARA] ASN Disdukcapil Nunukan Diduga Lecehkan Pemohon KTP | Perampokan Disertai Pembunuhan di Garut

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Pj Bupati Lombok Barat Imbau Warga Tak Sebarkan Video Penyerangan

Pj Bupati Lombok Barat Imbau Warga Tak Sebarkan Video Penyerangan

Regional
Rem Blong, Truk Molen Tabrak Mobil dan Rumah di Ungaran

Rem Blong, Truk Molen Tabrak Mobil dan Rumah di Ungaran

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com