Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Lepaskan 7 Orang yang Ditangkap Setelah Kericuhan di Pulau Rempang Batam

Kompas.com - 11/09/2023, 08:35 WIB
Hadi Maulana,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com-Polisi melepaskan tujuh orang yang ditangkap karena memblokade jalan saat penertiban lahan di Pulau Rempang, Kota Batam, Kepulauan Riau. 

Kepala Kepolisian Resor Barelang Kombes Nugroho Tri Nuryanto menyatakan, ketujuh orang itu sudah dipulangkan pada Minggu (10/9/2023) malam. 

"(Pengajuan) penangguhan penahanan ini kami respons," sebut Nugroho dalam konferensi pers di Markas Kepolisian Resor Batam, Minggu. 

Baca juga: Imbas Kericuhan Pulau Rempang, 7 Warga Ditetapkan Tersangka

Ketujuh orang itu sebelumnya ditangkap karena diduga memukul dan melempar batu ke polisi saat penertiban berlangsung pada Kamis (7/9/2023). 

Nugroho meminta warga Kota Batam agar tidak terprovokasi dengan simpang siur yang beredar di media sosial soal penertiban di Pulai Rempang. 

Dengan adanya penangguhan penahanan tujuh orang itu, Aliansi Pemuda Melayu membatalkan rencananya untuk menggelar demonstrasi di Batam Centre.

Kooridinator Umum Aliansi Pemuda Melayu Dian Arniandi mengatakan, batalnya unjuk rasa itu dibatalkan tanpa intervensi pihak mana pun.

Baca juga: Penjelasan BP Batam Terkait Pengembangan Kawasan Rempang, Janji Prioritaskan Warga

Demonstrasi tidak jadi digelar karena mereka tidak ingin ada hal-hal yang tidak diinginkan.

“Murni untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” sebut Pian, sapaan Dian Arniadi.

Sebelumnya diberitakan, polisi menetapkan tujuh orang warga sebagai tersangka selepas pemblokiran Jalan Raya Jembatan 4 Rempang yang berakhir ricuh.

Sejumlah orang itu menutup jalan untuk mengahalangi pengukuran lahan di Pulau Rempang. 

Bentrokan pun terjadi antara polisi dan warga yang memblokade jalan.  Polisi sampai melepaskan gas air mata ke arah warga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Dugaan Pungli Rekrutmen Karyawan Satpol PP, Bupati Kebumen: Ditaksir Mencapai Rp 70 Juta

Soal Dugaan Pungli Rekrutmen Karyawan Satpol PP, Bupati Kebumen: Ditaksir Mencapai Rp 70 Juta

Regional
Menko Polhukam Pastikan Upaya Pembebasan Pilot Susi Air Terus Berlanjut

Menko Polhukam Pastikan Upaya Pembebasan Pilot Susi Air Terus Berlanjut

Regional
Yance Rumbino, Pencipta Lagu “Tanah Papua” Tutup Usia

Yance Rumbino, Pencipta Lagu “Tanah Papua” Tutup Usia

Regional
Kisah Pilu Santriwati di Inhil Dianiaya Pengemudi Kapal karena Tolak Diajak Berhubungan Badan

Kisah Pilu Santriwati di Inhil Dianiaya Pengemudi Kapal karena Tolak Diajak Berhubungan Badan

Regional
Iriana Beli Anting dan Bros Usai Panen Mutiara di Lombok

Iriana Beli Anting dan Bros Usai Panen Mutiara di Lombok

Regional
Mahasiswanya Diduga Plagiat Skripsi, UM Palembang Bentuk Tim Investigasi

Mahasiswanya Diduga Plagiat Skripsi, UM Palembang Bentuk Tim Investigasi

Regional
Sisa Anggaran Pilkada Bangka Belitung Bakal Dibangun Rumah Warga Miskin

Sisa Anggaran Pilkada Bangka Belitung Bakal Dibangun Rumah Warga Miskin

Regional
Iriana Jokowi Lepas 300 Ekor Tukik di Pantai Elak-elak Lombok

Iriana Jokowi Lepas 300 Ekor Tukik di Pantai Elak-elak Lombok

Regional
Tolak RUU Penyiaran, Jurnalis di Semarang Ramai-ramai 'Gembok' Kantor DPRD Jawa Tengah dan Taburkan Mawar

Tolak RUU Penyiaran, Jurnalis di Semarang Ramai-ramai 'Gembok' Kantor DPRD Jawa Tengah dan Taburkan Mawar

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Lagi Malam Ini, Status Waspada

Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Lagi Malam Ini, Status Waspada

Regional
Semua Rencana Telah Dijalankan, Pemkab Blora Optimistis Prevalensi Stunting Jadi 14 Persen pada 2024

Semua Rencana Telah Dijalankan, Pemkab Blora Optimistis Prevalensi Stunting Jadi 14 Persen pada 2024

Regional
Dalam 19 Hari, 199 Tersangka Narkoba di Jambi Ditangkap, 3 Masih Remaja

Dalam 19 Hari, 199 Tersangka Narkoba di Jambi Ditangkap, 3 Masih Remaja

Regional
Tunggakan Pajak Centre Point Rp 107 Miliar Ternyata Dibayar PT KAI

Tunggakan Pajak Centre Point Rp 107 Miliar Ternyata Dibayar PT KAI

Regional
Penyebab Ketua Bawaslu Banyumas Mundur dari Proses Pencalonan di Pilkada 2024

Penyebab Ketua Bawaslu Banyumas Mundur dari Proses Pencalonan di Pilkada 2024

Regional
Oknum Perwira dan Bintara Polisi Didakwa Pakai Sabu di Rumah Dinas

Oknum Perwira dan Bintara Polisi Didakwa Pakai Sabu di Rumah Dinas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com