Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Curhat Warga Semarang, Sudah Kesulitan Cari Mobil Rental untuk Mudik Lebaran

Kompas.com - 31/03/2023, 21:11 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Khairina

Tim Redaksi

 

SEMARANG, KOMPAS.com - Sejumlah warga Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) mulai kesulitan mencari mobil rental atau mobil sewaan untuk mudik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 2023. 

Salah satu warga Kota Semarang, Sulistyawan (34) mengaku mulai kesulitan mencari mobil rental sejak Kamis (30/3/2023) kemarin. 

"Sudah cari ke mana-mana tapi full booking semua," jelasnya kepada Kompas.com, Jumat (31/3/2023. 

Baca juga: Diduga Gadaikan Mobil Rental, Wakil Ketua DPRD Sukabumi Ditangkap

Rencananya, dia akan pulang kampung ke Cirebon, Jawa Barat untuk mudik lebaran tahun ini. Namun, rencananya tersebut terancam gagal karena belum menemukan mobil rental. 

"Saya memilih rental mobil karena banyak barang yang saya bawa," kata dia. 

Menurutnya, barang-barang yang akan dia bawa akan sulit dibawa mudik jika Sulistyawan pulang menggunakan transportasi umum seperti kereta dan bus. 

"Angkat-angkat capek, kalau pakai mobil rental cepat," paparnya. 

Baca juga: Perempuan di Semarang Gelapkan 20 Motor dan 2 Mobil Rental Selama Setahun

Hal yang sama dikatakan Ari Hermawan (35) salah satu pekerja di sebuah perusahaan swasta Kota Semarang. 

"Saya beranggapan saya bakal mudah booking mobil rental awal puasa seperti ini. Ternyata sudah booking semua," ujarnya.  

Laki-laki kelahiran Kabupaten Tegal itu mengaku baru pertamakali mudik dari Kota Semarang menunju tempat tinggalnya di Tegal. 

"Sudah cari-cari di internet juga, sudah di-booking semua," imbuhnya. 

Sementara itu, pemilik Nanda Rentcar Semarang, Samosir mengatakan, mobil rentalnya sudah habis di-booking beberapa hari yang lalu. 

"Kebanyakan, pelanggan lebih memilih mobil Avanza, Xenia dan Innova Reborn. "Memang lebih banyak tahun ini," tambahnya.

Kebanyakan, pelanggan yang booking mobil di rental miliknya sejak sebelum bulan Ramadhan. Untuk biaya sewa juga bervariasi tergantung jenis mobil.

"Di sini ada 11 mobil sudah habis semua dibooking," paparnya. 

Untuk biaya sewa hampir sampa dengan tahun sebelumnya, untuk lima hari sewa tarifnya mulai Rp 3 juta sampai Rp 4.500 juta. Sementara untuk sewa tujuh hari tarifnya mulai Rp 3.700 sampai Rp 5.600. 

"Kalau sepuluh hari biaya sewa mulai Rp 5,5 juta sampai Rp 8 juta tergantung jenis mobil," imbuhnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Regional
Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Regional
Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Regional
Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Regional
Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Regional
14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

Regional
TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

Regional
Aksi 'May Day' di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Aksi "May Day" di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Regional
Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Regional
Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Regional
Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com