Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sembunyikan 150 Gram Sabu di Dalam Lato-lato, Dua Pria di Balikpapan Ditangkap Saat akan Edarkan Narkotika

Kompas.com - 11/02/2023, 22:01 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

KOMPAS.com - Dua pemuda berinisial DA (29) dan AB (22) di Balikpapan kedapatan menyembunyikan sabu seberat 150 gram di dalam mainan lato-lato.

Jajaran Ditresnarkoba Polda Kaltim berhasil mengamankan dua pria yang akan mengedarkan narkotika jenis sabu yang disembunyikan di dalam lato-lato, Rabu (8/2/2023).

Keduanya diamankan dini hari di Jalan Letkol Pol Asnawi Arbain (Jalan Beller), Kecamatan Balikpapan Selatan.

Saat diperiksa petugas, dua pelaku sempat mengelak bahwa membawa dua paket sabu disembunyikan di dalam lato-lato.

"Iya benar, disembunyikan di dalam lato-lato," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Kaltim Kombes Rickynaldo melalui Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Yusuf Sutejo, pada Kamis (9/2/2023).

Aksi para pengedar ini bermula dari laporan masyarakat yang kerap melihat adanya transaksi narkotika di kawasan tersebut.

Baca juga: Di Dalam Lato-lato, Dua Pemuda Ini Sembunyikan 150 Gram Sabu

Hingga akhirnya, polisi pun melakukan penyelidikan di lapangan dan mencurigai kedua pemuda tersebut.

Keduanya pun langsung diamankan di pinggir jalan di depan salah satu rumah warga.

Dari tangan pelaku, polisi menemukan mainan anak yakni lato-lato ukuran besar berwarna merah. Namun, petugas curiga lantaran lato-lato tersebut memiliki berat yang berbeda.

“Petugas dapati 1 plastik hitam berisikan 1 biji permainan lato-lato besar yang di dalamnya berisikan 2 plastik klip bening berisikan sabu-sabu seberat 150 gram,” beber Yusuf.

Polisi juga mengamankan 1 unit HP merk OPPO yang dicurigai menjadi alat komunikasi transaksi peredaran narkotika.

Polisi pun masih melakukan pendalaman dan pengembangan terhadap kasus ini.

Termasuk peran serta darimana barang tersebut berasal.

“Keduanya ditangkap di TKP. Masih dalam pemeriksaan,” ungkap dia.

Sumber: Kompas.com (Penulis Kontributor Balikpapan, Ahmad Riyadi | Editor Robertus Belarminus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Grebeg Besar Demak: Waktu Pelaksanaan, Sejarah, dan Rangkaian Acara

Grebeg Besar Demak: Waktu Pelaksanaan, Sejarah, dan Rangkaian Acara

Regional
Perburuan Kendaraan Bodong di Pati, 3 Orang dari 3 Kecamatan Diperiksa

Perburuan Kendaraan Bodong di Pati, 3 Orang dari 3 Kecamatan Diperiksa

Regional
Presiden Jokowi Bakal Shalat Idul Adha di Simpang Lima Semarang

Presiden Jokowi Bakal Shalat Idul Adha di Simpang Lima Semarang

Regional
Kronologi Suami di Kampar Bunuh Istrinya di Lahan Eukaliptus, Pelaku Tikam Korban yang Tak Berdaya

Kronologi Suami di Kampar Bunuh Istrinya di Lahan Eukaliptus, Pelaku Tikam Korban yang Tak Berdaya

Regional
Salat Idul Adha Pemprov Sumbar Dipusatkan di Halaman Kantor Gubernur, Mahyeldi Jadi Khatib

Salat Idul Adha Pemprov Sumbar Dipusatkan di Halaman Kantor Gubernur, Mahyeldi Jadi Khatib

Regional
Jemaah Islam Aboge di Banyumas Rayakan Idul Adha Rabu 19 Juni 2024

Jemaah Islam Aboge di Banyumas Rayakan Idul Adha Rabu 19 Juni 2024

Regional
Gas Melon di Lampung Langka, Mendag Zulhas Klaim Cuma Masalah Distribusi

Gas Melon di Lampung Langka, Mendag Zulhas Klaim Cuma Masalah Distribusi

Regional
Jelang Idul Adha, Mendag Zulhas Bagi-bagi 2 Ton Beras di Lampung

Jelang Idul Adha, Mendag Zulhas Bagi-bagi 2 Ton Beras di Lampung

Regional
Raih Penghargaan Tingkat ASEAN, Kang DS: Bukti Nyata Kerja Ikhlas

Raih Penghargaan Tingkat ASEAN, Kang DS: Bukti Nyata Kerja Ikhlas

Regional
Di Balik Dugaan Ancaman Hakim di Padang ke Advokat LBH, Berawal dari Lontaran Seksis Saat Sidang

Di Balik Dugaan Ancaman Hakim di Padang ke Advokat LBH, Berawal dari Lontaran Seksis Saat Sidang

Regional
Sempat Diremehkan, Kini Alim Disabilitas Semarang Sukses Bisnis Hewan Kurban

Sempat Diremehkan, Kini Alim Disabilitas Semarang Sukses Bisnis Hewan Kurban

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Harga Barang Lokal di Perbatasan RI–Malaysia Stabil, Harga Barang Malaysia Naik Jelang Idul Adha

Harga Barang Lokal di Perbatasan RI–Malaysia Stabil, Harga Barang Malaysia Naik Jelang Idul Adha

Regional
Majelis Tafsir Al Quran Magelang Gelar Shalat Idul Adha Pagi Ini, Acuannya Wukuf di Arafah

Majelis Tafsir Al Quran Magelang Gelar Shalat Idul Adha Pagi Ini, Acuannya Wukuf di Arafah

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com