KOMPAS.com - Pantai Iboih terletak di Desa Iboih, Kecamatan Sukakarya, Kota Sabang, Aceh.
Pantai Iboih sering dikenal dengan Teupin Layeu.
Kawasan Pantai Iboih adalah destinasi wisata alam yang memiliki pemandangan pantai yang indah.
Berikut ini adalah daya tarik, harga tiket, dan jam buka Pantai Iboih.
Pantai Iboih sebenarnya pelabuhan yang digunakan untuk menuju Pulau Rubiah. Meskipun sebuah pelabuhan, Pantai Iboih memiliki kaindahan pantai yang memukau.
Air laut Pantai Iboih sangat jernih dengan gradasi warna hijau biru ditambah hamparan pasir putih bersih di sepanjang pantai.
Baca juga: Pantai Lampuuk, Aceh Besar: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute
Kawasan pantai juga dikelilingi hutan lindung dengan suasana yang tenang. Destinasi wisata ini cocok sebagai tempat untuk menjauhi keramaian.
Beberapa kagiatan dapat dilakukan di pantai ini, yaitu:
Pantai memiliki gelombang laut yang tenang sehingga dapat digunakan untuk snorkeling dan menyelam. Ada beragam jenis ikan dan terumbu karang di tempat wisata ini.
Banyak biodata laut yang terdapat di Pantai Iboih, wisatawan juga dapat melihat gunung berapi yang aktif yang terdapat di bawa perairan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.