Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6.385 Warga Aceh Utara Mengungsi akibat Banjir

Kompas.com - 22/12/2022, 18:23 WIB
Masriadi ,
Reni Susanti

Tim Redaksi

 

ACEH UTARA, KOMPAS.com - Sebanyak 6.385 warga Aceh Utara, Provinsi Aceh, terpaksa mengungsi akibat banjir yang menggenangi rumah mereka setelah hujan deras yang terjadi dua pekan terakhir.

Data Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) menyebutkan, total warga yang terdampak banjir sebanyak 12.403 jiwa dan pengungsi mencapai 6.385 orang.

Petugas Pusat Data dan Operasi BPBA, Suwardi S dalam keterangan tertulis, Kamis (22/12/2022) menyebutkan, banjir diakibatkan hujan berintensitas tinggi.

Baca juga: Viral Video Aksi Heroik Kades di Sumedang Selamatkan Bayi dari Kepungan Banjir

 

Akibatnya, debit air Sungai Krueng Keureuto, Krueng Peuto, dan Sungai Krueng Pase meluap serta merendam permukiman warga.

“Secara umum, ketinggian air mencapai 100 sentimeter dan tidak ada korban jiwa dalam bencana alam itu,” sebut Suwardi.

Dia menjelaskan, dampak material menyebabkan terkikisnya tanggul sungai di Desa Tanjung Reungkam Kecamatan Samudera, kemudian sebanyak 230 hektar sawah warga terendam serta fasilitas umum seperti sekolah.

Baca juga: Kisah Sedih Ayah di Sumedang, Domba Peliharaan Hanyut Tersapu Banjir Bandang, Hendak Dijual untuk Bekal Kuliah Anak

Selain itu, jebolnya tanggul sungai di Kecamatan Syamtalira Aron membuat longsoran ke badan jalan utama (Jalan Elak di Desa Seuneubok Kecamatan Nisam).

“Jalan yang longsor ini sudah dipasang garis polisi. Sehingga menjadi penanda bagi warga yang melintas,” sebutnya.

Sebelumnya diberitakan, banjir merendam 10 kecamatan yaitu Kecamatan Simpang Keramat, Nisam, Nibong, Banda Baro, Syamtalira Bayu, Syamtalira Aron, Matangkuli, Samudera, Cot Girek, dan Kecamatan Lhoksukon, Aceh Utara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Regional
Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Regional
BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

Regional
Napak Tilas 2 Abad Traktat London, BI Pamerkan Uang Kuno

Napak Tilas 2 Abad Traktat London, BI Pamerkan Uang Kuno

Regional
2 Pembeli Cula Badak Taman Nasional Ujung Kulon Ditangkap

2 Pembeli Cula Badak Taman Nasional Ujung Kulon Ditangkap

Regional
Aniaya 2 'Debt Collector', Aiptu FN Sudah Jadi Tersangka

Aniaya 2 "Debt Collector", Aiptu FN Sudah Jadi Tersangka

Regional
Kunci di Balik Kegigihaan Ernando Ari, Ada Doa Ibu yang Tak Pernah Padam

Kunci di Balik Kegigihaan Ernando Ari, Ada Doa Ibu yang Tak Pernah Padam

Regional
Karyawan Warung Bakso di Semarang Perkosa Rekan Kerjanya, Pelaku: Saya Nafsu

Karyawan Warung Bakso di Semarang Perkosa Rekan Kerjanya, Pelaku: Saya Nafsu

Regional
Cerita Pilu Kasus Adik Aniaya Kakak di Klaten, Ibu yang Sakit Stroke Tak Tahu Anaknya Tewas

Cerita Pilu Kasus Adik Aniaya Kakak di Klaten, Ibu yang Sakit Stroke Tak Tahu Anaknya Tewas

Regional
Tolak Kenaikan UKT, Ratusan Mahasiswa Unsoed Geruduk Rektorat

Tolak Kenaikan UKT, Ratusan Mahasiswa Unsoed Geruduk Rektorat

Regional
Tanggapan RSUD Ulin Banjarmasin Usai Dilaporkan atas Kasus Malapraktik

Tanggapan RSUD Ulin Banjarmasin Usai Dilaporkan atas Kasus Malapraktik

Regional
Soal Iuran Dana Pariwisata di Tiket Pesawat, Sandiaga Uno: Tak Akan Ada Tindak Lanjut

Soal Iuran Dana Pariwisata di Tiket Pesawat, Sandiaga Uno: Tak Akan Ada Tindak Lanjut

Regional
Perjuangan Reni Obati Putrinya Positif DBD hingga Meninggal Dunia, Panas Tinggi Capai 45 Derajat

Perjuangan Reni Obati Putrinya Positif DBD hingga Meninggal Dunia, Panas Tinggi Capai 45 Derajat

Regional
Kronologi Terbakarnya 4 Kapal Ikan di Cilacap, 1 ABK Tewas

Kronologi Terbakarnya 4 Kapal Ikan di Cilacap, 1 ABK Tewas

Regional
3 Pemuda Ditangkap Polisi Saat Asyik Main Judi 'Online' di Warung Kopi

3 Pemuda Ditangkap Polisi Saat Asyik Main Judi "Online" di Warung Kopi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com