Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota DPRD Musi Rawas Tertangkap Pesta Sabu, Golkar Sumsel Tunggu Hasil Pemeriksaan

Kompas.com - 08/11/2022, 15:31 WIB
Aji YK Putra,
Reni Susanti

Tim Redaksi

 

PALEMBANG, KOMPAS.com - Anggota DPRD Musi Rawas inisial F yang tertangkap saat sedang pesta sabu oleh jajaran Polres kota Lubuklinggau merupakan kader Partai Golkar.

Saat ini, F bersama empat orang temannya masih menjalani pemeriksaan di Polres Lubuklinggau.

Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Sumatera Selatan, Andie Dinialdie mengaku telah mendapatkan kabar penangkapan kadernya tersebut.

Baca juga: Video Residivis Narkoba Rekam Temannya Asyik Isap Sabu Viral, Ancam Polisi Saat Ditangkap

Andi menjelaskan, saat ini mereka masih menunggu kejelasan hasil pemeriksaan terhadap F. 

“Kami juga menunggu kabar dari Golkar Musi Rawas kelanjutan kasusnya seperti apa. Termasuk hasil pemeriksaan di Polres Lubuklinggau,” kata Andi, Selasa (8/11/2022).

Ditegaskan Andi, Golkar tak mentolerir para kadernya yang terlibat kasus penyalahgunaan narkoba. Hal itu juga tertuang dalam aturan partai mereka untuk mendukung pemerintah dalam memberantas narkoba.

Sehingga, para kader yang terjerat dipastikan mendapatkan sanksi dari partai. 

“Urusan narkoba ini kami tidak main-main, itu musuh negara. Untuk sekarang kita masih menunggu kelanjutannya seperti apa,” beber dia.

Baca juga: Anggota DPRD Musi Rawas Sumsel Ditangkap Saat Pesta Sabu

Sementara itu, Wakil Ketua DPD Golkar Sumsel Bidang Media, M Nasir menambahkan, mereka akan membantu polisi dalam menyelidiki kasus narkoba yang menjerat kader mereka tersebut.

Bila terbukti, Partai Golkar akan melakukan rapat pleno untuk memutuskan nasib dari F.

“Seharusnya sebagai wakil rakyat memberikan contoh yang baik. Tapi kalau ini jelas tidak baik dan citra Partai Golkar ke masyarakat,” ujarnya.

Menurut Nasir masalah narkoba merupakan persoalan vital yang harus segera diungkap. Bahkan, seorang kader mereka bernama Doni yang menjabat anggota DPRD Palembang dipecat karena terlibat jaringan narkoba dan tertangkap 22 September 2020.

"Mungkin kita akan rapat pengurus dan mengambil sikap dengan ada beberapa kader Golkar yang tertangkap dalam hal narkoba, dan nanti akan disampaikan ke ketua DPD Sumsel untuk berkoordinasi dan konsolidasi mengapa ini terjadi dan langkah pencegahan ke depannya bagaimana," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, seorang anggota DPRD Kabupaten Musi Rawas inisial F ditangkap Satresnarkoba Polres Lubuklinggau lantaran diduga telah melakukan pesta sabu.

Selain F, petugas mengamankan empat orang lainnya yang ikut dalam pesta tersebut.

Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi mengatakan, penangkapan itu berlangsung di rumah kontrakan di kawasan Daerah Taba Pingin, Kecamatan Lubuklinggau Selatan II, Kota Lubuklinggau, sekitar pukul 09.00WIB, Senin (7/11/2022).

Namun, saat ini keempat pelaku masih dalam pemeriksaan petugas.

“Sekarang masih diperiksa, F bersama empat temannya. Iya betul (anggota DPRD Mura),” kata Harissandi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Regional
Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Regional
Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Regional
Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Regional
6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com