Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat Semangat Anak Pekerja Migran Indonesia Melanjutkan Sekolah di Banten

Kompas.com - 29/10/2022, 14:56 WIB
Rasyid Ridho,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SERANG, KOMPAS.com - Sebanyak 69 anak Pekerja Migran Indonesia (PMI) kembali ke Tanah Air untuk melanjutkan pendidikan di jenjang SMA dan SMK di Provinsi Banten.

Mereka mendapat beasiswa biaya pendidikan. Kebutuhan sehari-hari mereka pun ditanggung pemerintah.

Salah satu siswa penerima program afirmasi pendidikan menengah (ADEM), Shirlyn Pialago mengaku senang bisa kembali ke Tanah Air untuk melanjutkan pendidikan.

Apalagi, ia terpilih menjadi salah satu dari ratusan orang yang mendaftar untuk mendapatkan program tersebut dan ditempatkan di SMAN 6 Kota Serang.

Awalnya, Shirlyn ditawarkan oleh pihak sekolah di Malaysia untuk melanjutkan jenjang pendidikan SMA di Indonesia.

Setelah menerima tawaran itu, Shirlyn mengikuti rangkaian tes agar terpilih menjadi peserta program afirmasi pendidikan menengah repatriasi kelas X tahun ajaran 2022/2023.

“Bahagia karena tidak semua siswa bisa dapat kesempatan terpilih mengikuti program ini. Bersyukur juga karena ditempatkan di Kota Serang,” kata Shirlyn berbincang dengan Kompas.com di Serang, Jumat (29/10/2022).

Baca juga: Korupsi Gadai Fiktif Emas Rp 2,6 Miliar, Mantan Pegawai BUMN di Cilegon Banten Dituntut 6,5 Tahun Penjara

Shirlyn menceritakan, ibunya berasal dari Sulawesi Selatan dan saat ini menjadi PMI di Tawau, Sabah, Malaysia. Sedangkan Ayahnya asal Philipina.

Meski begitu, Shirlyn yang lahir di Malaysia dan mengenyam pendidikan SD dan SMP di Malaysia tetap menyandang status warga negara Indonesia (WNI).

Walaupun berpisah dan jauh dari orangtua, Shirlyn tetap semangat belajar untuk membahagiakan orangtua dan menggapai cita-citanya.

"Orangtua ya pasti sedih melepaskan anak, terus jauh juga, engga ada keluarga juga disini (Banten). Meski sedih tapi mau gimana demi melanjutkan pendidikan," ujar dia.

Siswa lainnya, Anisa Wahyudin yang kini bersekolah di SMA Plus Permata Insani mengaku senang dan akan belajar dengan sungguh-sungguh untuk membuktikan bahwa anak PMI dapat sukses.

"Senang, sebenarnya campur aduk. Soalnya tiga tahun belajar di sana (Malaysia) itu kurang produktif, tapi Alhamdulillah bisa diterima disekolah bagus dan terbaik di sini," kata Anisa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Seorang Pria Hilang Diterkam Buaya di Sungai Bele NTT, Tim SAR Lakukan Pencarian

Seorang Pria Hilang Diterkam Buaya di Sungai Bele NTT, Tim SAR Lakukan Pencarian

Regional
Terdampak Kasus Timah, 2 Pabrik Sawit di Babel Berhenti Operasional

Terdampak Kasus Timah, 2 Pabrik Sawit di Babel Berhenti Operasional

Regional
Warga Aceh Utara Diduga Tewas Dianiaya Polisi, Wakapolres: Tidak Ada Pemukulan

Warga Aceh Utara Diduga Tewas Dianiaya Polisi, Wakapolres: Tidak Ada Pemukulan

Regional
Kasus Pembunuhan di Sukabumi, Pelaku Mengaku Membela Diri karena Dipaksa Berhubungan Badan

Kasus Pembunuhan di Sukabumi, Pelaku Mengaku Membela Diri karena Dipaksa Berhubungan Badan

Regional
Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Regional
Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Regional
Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Regional
Meriahnya 'Semarang Night Carnival', Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Meriahnya "Semarang Night Carnival", Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Regional
Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Regional
Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Regional
Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com