Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Presiden Jokowi Muncul di Film Inang, Ini Penjelasan Sutradara Fajar Nugroho

Kompas.com - 21/10/2022, 22:32 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Sutradara Fajar Nugroho atau biasa dikenali Fajar Nugros memproduksi Film Inang.

Uniknya, film ini mengangkat mitos Rebo Wekasan dengan memunculkan sosok Presiden Joko Widodo.

Sosok Presiden Jokowi ini sempat muncul dalam bentuk foto di headline surat kabar, dengan keterangan soal peristiwa kenegaraan.

Banyak yang penasaran dengan munculnya Jokowi dalam film yang sudah ditonton 502.168 orang itu.

Baca juga: Rest Area Jalan Tol di Solo Raya Dimungkinkan Langsung Terhubung dengan Jalur Wisata hingga Industri

"Filmnya detail banget, penggambaran simbolnya masuk akal. Tapi, kenapa ada Pak Jokowi terselip itu. Jadi ya penasaran, mungkin ada kaitannya sama hari Rabu, kesukaan Pak Jokowi kalau reshuffle menteri," kata Muhamad, salah satu penonton film Inang di Bioskop Kota Solo, pada Jumat (21/2/2022).

Sutradara Film Inang Fajar Nugros mengatakan, adanya sosok Jokowi yang disisipkan dalam filmnya memang disengaja.

"Mungkin banyak yang bilang itu kampanye, tapi itu bukan kampanye. Sebenarnya, itu pemantik cerita utama ini. Karena menurutku, sepanjang beliau jadi Presiden, selalu membuat keputusan hari Rabu," kata Fajar Nugros, saat meet and great Film Inang, Jumat.

Pria yang masa kecilnya di Yogyakarta itu mengatakan, dengan keresahannya, ia mencoba memberikan kesan sisi lain makna mitos Rebo Wekasan.

Rebo Wekasan merupakan Rabu terakhir di bulan Sapar dalam kalender Jawa.

Baca juga: Bayi di Bantul Meninggal karena Gagal Ginjal Akut Misterius, Ini Cerita dari Sang Ayah

 

Dalam beberapa kepercayaan, akan ada banyak petaka yang terjadi sehingga disebut dengan hari sial tersebut.

"Jadi pemantik yang mengendap di kepala, kenapa hari Rabu ya? Kan ada hari sial itu Rebo Wekasan, berarti ya secara tidak langsung ternyata ya itu, dalam filmnya berfungsi untuk bahwa ada kepercayaan hari Rabu itu baik," ujar Fajar.

Sehingga, dalam akhirnya filmnya itu, Fajar menilai selain memberikan pesan untuk budaya mitos hari jelek masih melekat di masyarakat, ia juga inggin menujukan film tersebut menggambarkan hari baik juga.

"Jadi, enggak sepenuhnya film ini menghakimi hari Rabu itu sial. Presiden itu hal penting diputusin akhirnya Rabu. Berarti buat dia hari Rabu itu, mungkin hari baik," kata dia.

Hari Rabu memang nampaknya menjadi hari istimewa bagi Presiden Joko Widodo.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER REGIONAL] BKKBN: IQ Rata-rata Indonesia 130 Dunia | Harga Tanah di Sekitar Rumah Pensiun Jokowi

[POPULER REGIONAL] BKKBN: IQ Rata-rata Indonesia 130 Dunia | Harga Tanah di Sekitar Rumah Pensiun Jokowi

Regional
Aksi Heroik Petugas Damkar Salatiga, Terjun ke Sumur Sempit 12 Meter demi Selamatkan Seekor Kucing

Aksi Heroik Petugas Damkar Salatiga, Terjun ke Sumur Sempit 12 Meter demi Selamatkan Seekor Kucing

Regional
15 Kuliner Lontong Khas Nusantara yang Menggugah Selera

15 Kuliner Lontong Khas Nusantara yang Menggugah Selera

Regional
Menangkal Potensi Zoonosis Tuberkulosis pada Orang Rimba

Menangkal Potensi Zoonosis Tuberkulosis pada Orang Rimba

Regional
Komunitas Pemalang Bergerak Sulap Sampah Jadi 'Paving Block'

Komunitas Pemalang Bergerak Sulap Sampah Jadi "Paving Block"

Regional
Seorang Pria Ditemukan Tewas di Pondok Kebun Sawit Bangka Barat, Ada Luka Lebam

Seorang Pria Ditemukan Tewas di Pondok Kebun Sawit Bangka Barat, Ada Luka Lebam

Regional
Pembunuh Terapis di Grobogan Ternyata Sempat Nyabu Sebelum Beraksi

Pembunuh Terapis di Grobogan Ternyata Sempat Nyabu Sebelum Beraksi

Regional
SPBU di Karanganyar Terbakar, Awalnya Muncul Percikan Api dari Mobil

SPBU di Karanganyar Terbakar, Awalnya Muncul Percikan Api dari Mobil

Regional
Pengurus Yayasan Rehabilitasi Narkoba di Sambas Ditangkap Jualan Sabu

Pengurus Yayasan Rehabilitasi Narkoba di Sambas Ditangkap Jualan Sabu

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 30 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 30 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Berawan

Regional
Pengakuan Tahanan di Mataram yang Kabur Usai Sidang, Tak Diborgol dan Rindu Anak

Pengakuan Tahanan di Mataram yang Kabur Usai Sidang, Tak Diborgol dan Rindu Anak

Regional
Nekat Bunuh Terapis Pijat Demi Utang Judi, 2 Pria Grobogan Terancam Hukuman Mati

Nekat Bunuh Terapis Pijat Demi Utang Judi, 2 Pria Grobogan Terancam Hukuman Mati

Regional
Ratusan TKI di Malaysia Datang ke Sebatik untuk Coklit, demi Hak Pilih di Pilkada 2024

Ratusan TKI di Malaysia Datang ke Sebatik untuk Coklit, demi Hak Pilih di Pilkada 2024

Regional
Jasad Penagih Utang Dicor, Karyawati Ini Berjaga Saat Bos Distro Bunuh Korban

Jasad Penagih Utang Dicor, Karyawati Ini Berjaga Saat Bos Distro Bunuh Korban

Regional
Kasus Tewasnya Bocah SMP di Padang Ditutup, Penyebab Kematian Bukan Dianiaya tapi Patah Tulang

Kasus Tewasnya Bocah SMP di Padang Ditutup, Penyebab Kematian Bukan Dianiaya tapi Patah Tulang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com