LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Plafon di area terminal kedatangan Bandara Komodo Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT jebol hingga air masuk ke dalam ruangan.
Peristiwa itu terekam kamera warga pada Rabu (12/10/2022).
Baca juga: Tambah 3, Tersangka Penganiayaan Pedagang hingga Tewas di Labuan Bajo Jadi 5
Dalam video yang beredar di media sosial, tampak air mengalir deras dari bagian atas bangunan.
Akibatnya beberapa sudut ruang tunggu kedatangan Bandara Komodo tergenang air.
Terlihat beberapa penumpang merekam kejadian menggunakan ponsel.
Tampak pula material plafon jatuh berserakan di lantai Bandara Komodo.
Plafon Bandara Komodo itu jebol diduga akibat hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur kawasan Bandara Komodo dan sekitarnya pada Rabu (12/10/2022) siang hingga sore.
Kepala Bandara Komodo, Hariyanto menjelaskan, peristiwa jebolnya plafon tersebut terjadi akibat curah hujan yang tinggi disertai angin.
Baca juga: Presiden Jokowi Resmikan Bandara Komodo: Labuan Bajo Ini Komplet
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.