Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Geger, Perempuan Diduga Kesurupan Tiba-tiba Berada di Atas Genteng dan Tertawa Terbahak-bahak

Kompas.com - 10/10/2022, 15:04 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

KOMPAS.com - Seorang perempuan membuat geger warga Desa Sukaoneng, Kecamatan Tambak, Kabupaten Gresik, Jawa Timur karena diduga kesurupan.

Perempuan bernama Ismaiyatun Hasanah tiba-tiba sudah berada di atas genteng rumah warga pada Sabtu (8/10/2022) malam.

Ismaiyatun terlihat berdiri di atas genteng dengan rambut terurai panjang mengenakan baju putih dan rok panjang berwarna biru.

Warga yang menyaksikan merekam kejadian tersebut melihat Ismaiyatun tertawa-tawa saat berada di atas genteng rumah.

Seorang warga bernama Munawwir mengungkap Ismaiyatun sering hilang dan mengalami kesurupan.

Selain itu, Ismaiyatun juga diduga bukan menaiki tangga atau memanjat, melainkan terbang hingga bisa berdiri di atas genteng.

Baca juga: Diduga Kesurupan, Wanita di Pulau Bawean Ditemukan di Atas Genteng Rumah Warga

"Setelah maghrib ketahuan warga, perempuan tersebut baru sadar pukul 22.00," kata Munawwir, Minggu (9/10/2022) dilansir dari Tribunnews.

Awalnya warga menemukan Ismaiyatun sedang naik ke pohon mangga yang berada tidak jauh dari rumah tersebut.

Kemudian tidak diketahui bagaimana caranya perempuan tersebut sudah berada di atas atap rumah warga.

Dia bercerita bahwa Ismaiyatun juga pernah hilang dan ditemukan di desa tetangga Desa Pekalongan, Kecamatan Tambak dan akhirnya dibawa pulang.

"Lalu ada kejadian ini. Suami dari perempuan tersebut juga kaget setelah salat maghrib istrinya hilang,” jelasnya.

Warga beserta tokoh masyarakat mendatangi perempuan tersebut, perlahan warga membujuk untuk turun.

Lebih dari lima laki-laki membantu perempaun tersebut membujuknya turun dari atas genteng rumah warga.

Korban berhasil turun sekitar pukul 22.00 dengan kondisi masih kesurupan dan tertawa sendiri di rumah, hingga pukul 02.00 dini hari Ismaiyatun benar-benar sadar.

Baca juga: Modus Pura-pura Kesurupan, Ayah Cabuli Anak Tiri yang Berusia 12 Tahun sampai Melahirkan Bayi

Kepala Desa Sukaoneng Abdul Hayyi membenarkan kejadian ini dan ikut membantu evakuasi korban.

Diduga kesurupan jin dari Sungai Odeng yang berdekatan dengan lokasi ditemukan perempuan tersebut,” kata Hayyi.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tetangga Cerita Sosok Perempuan di Pulau Bawean yang Bisa Jalan di Ranting Pohon dan Pindah ke Atap

https://www.tribunnews.com/regional/2022/10/10/tetangga-cerita-sosok-perempuan-di-pulau-bawean-yang-bisa-jalan-di-ranting-pohon-dan-pindah-ke-atap?page=2

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Maju Calon Bupati Sumbawa, Syarafuddin Jarot Resmi Daftar di Partai Nasdem

Maju Calon Bupati Sumbawa, Syarafuddin Jarot Resmi Daftar di Partai Nasdem

Regional
Nelayan yang Hilang di Perairan Nusakambangan Ditemukan Tewas

Nelayan yang Hilang di Perairan Nusakambangan Ditemukan Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Regional
Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Regional
Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Mengamuk karena Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Mengamuk karena Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Regional
Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Regional
Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Regional
14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

Regional
TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com