Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kolonel Inf Anan Nurakhman, Mantan Komandan Grup A Paspampres, Jadi Danrem Solo

Kompas.com - 29/09/2022, 12:55 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Kolonel Inf Anan Nurakhman menempati kepemimpinan Komandan Komando Resor Militer (Korem) 074/Warastratama Kota Solo, Jawa Tengah.

Anam menggantikan Kolonel Inf Achiruddin, yang dipindahkan untuk memimpin Korem 052/Wijayakrama Kodam Jaya sekaligus naik pangkat menjadi Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI.

Keduanya adalah mantan Komandan Grup A Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) Joko Widodo (Jokowi).

Baca juga: Hanya Jokowi dan Si Kakek yang Tahu Isi Gulungan Kertas yang Dilempar di Tengah Penjagaan Ketat Paspamres

"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga besar di lingkungan Korem 074/Warastratama atas kerja samanya selama ini. Selama saya menjabat kurang lebih tujuh bulan, semua kegiatan mendapat dukungan. Tanpa dukungan dari kawan-kawan, tidak mungkin saya bisa melaksanakan kegiatan dengan baik," kata Kolonel Inf Achruddin, Rabu (28/9/2022) malam.

Sementara itu, Kolonel Inf Anan Nurakhman mengaku akan memimpin Danrem/074 Warastratama Surakarta lebih baik lagi setelah tongkat estafet kepemimpinan diserahkan kepadanya.

"Kami mohon doa dan dukungan dari semua pihak yang ada dan selalu bersinergi untuk menjaga keamanan dan ketenteraman wilayah Kota Solo dan sekitarnya," ungkap Anan.

Karier Kolonel Inf Anan Nurakhman sangat mentereng. Ia merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1998 dan pernah bertugas di Grup 1 Kopassus.

Sejumlah prestasi ia torehkan sebelum bergabung ke Korem 074/Warastratama Kota Solo. Ia pernah menjabat sebagai Danden 4 Grup A Paspampres, Dandim 0505/Jakarta Timur, Kasi Ops Kasrem 132/Tadulako, dan terakhir Dan Grup A Paspampres.

Anan ditugaskan di Solo, sekaligus pulang kampung lantaran ia lahir di Kota Bengawan ini, pada Surakarta, 21 Desember 1976.

Baca juga: Ribuan Warga Baubau Ingin Menyalami Jokowi, Paspampres Sedikit Kewalahan Mengatur

Berikut profil Kolonel Inf Anan Nurakhman:

Nama: Profil Kolonel Inf Anan Nurakhman S.I.P

Lahir: Surakarta, 21 Desember 1976

Alma mater: SMA Taruna Nusantara (1994) dan Akademi Militer (1998)

Pangkat: Kolonel

Jabatan:

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Prabowo: Saya Tidak Mengajak Saudara Pilih Saya, Tapi Berdoa dalam Hati

Prabowo: Saya Tidak Mengajak Saudara Pilih Saya, Tapi Berdoa dalam Hati

Regional
Beri Sambutan saat HUT PSI, Prabowo Ngaku Kewalahan Jadi Anak Buah Jokowi

Beri Sambutan saat HUT PSI, Prabowo Ngaku Kewalahan Jadi Anak Buah Jokowi

Regional
Gibran saat di Karawang: Santai, Dijogetin Aja.....

Gibran saat di Karawang: Santai, Dijogetin Aja.....

Regional
PSI Klaim Dukungan Jokowi dalam Baliho Kampanye, Pengamat: Manfaatkan Endorsement Jokowi untuk Menangkan Pemilu

PSI Klaim Dukungan Jokowi dalam Baliho Kampanye, Pengamat: Manfaatkan Endorsement Jokowi untuk Menangkan Pemilu

Regional
Tanggapi Ganjar soal Nusakambangan, Anies Sebut Koruptor Harus Dimiskinkan, RUU Perampasan Aset Obat Mujarab

Tanggapi Ganjar soal Nusakambangan, Anies Sebut Koruptor Harus Dimiskinkan, RUU Perampasan Aset Obat Mujarab

Regional
Ada Kaos dan Spanduk Bertuliskan 'PSI PARTAI JOKOWI', Grace Natalie: Sesuai Tulisannya

Ada Kaos dan Spanduk Bertuliskan "PSI PARTAI JOKOWI", Grace Natalie: Sesuai Tulisannya

Regional
Mic Sering Mati saat Sambutan, Kaesang: Belum Masuk Senayan Mic Sudah Mati

Mic Sering Mati saat Sambutan, Kaesang: Belum Masuk Senayan Mic Sudah Mati

Regional
Kisah Pulau Galang, dari Kamp Vietnam, RSKI Covid-19, hingga Opsi Penampungan Pengungsi Rohingya

Kisah Pulau Galang, dari Kamp Vietnam, RSKI Covid-19, hingga Opsi Penampungan Pengungsi Rohingya

Regional
Kaesang Bungkam Ditanya Soal Spanduk 'PSI PARTAI JOKOWI' saat HUT PSI di Semarang

Kaesang Bungkam Ditanya Soal Spanduk "PSI PARTAI JOKOWI" saat HUT PSI di Semarang

Regional
Wagub Edy Pratowo Secara Resmi Buka Jambore UMKM Kalteng Wilayah Timur

Wagub Edy Pratowo Secara Resmi Buka Jambore UMKM Kalteng Wilayah Timur

Regional
Kaesang: Kita Ingin Presiden Selanjutnya Dapat Meneruskan Presiden Jokowi

Kaesang: Kita Ingin Presiden Selanjutnya Dapat Meneruskan Presiden Jokowi

Regional
Pembunuhan Berantai di Wonogiri, Agung Dibunuh Tahun 2021 dan Sunaryo Dihabisi Tahun 2022

Pembunuhan Berantai di Wonogiri, Agung Dibunuh Tahun 2021 dan Sunaryo Dihabisi Tahun 2022

Regional
AHY kepada Seluruh Caleg Demokrat: Jangan Ragu Pasang Foto Pak SBY di Baliho

AHY kepada Seluruh Caleg Demokrat: Jangan Ragu Pasang Foto Pak SBY di Baliho

Regional
Disindir Suka Joget Minim Gagasan, Prabowo Cuek Ajak Ribuan Kader PSI Joget Bareng

Disindir Suka Joget Minim Gagasan, Prabowo Cuek Ajak Ribuan Kader PSI Joget Bareng

Regional
Pembunuhan Berantai di Wonogiri, 2 Korban Tewas Dibunuh Temannya Sendiri dengan Racun Potas

Pembunuhan Berantai di Wonogiri, 2 Korban Tewas Dibunuh Temannya Sendiri dengan Racun Potas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com