Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 13/07/2022, 20:55 WIB

KOMPAS.com – Dalam rangka menyambut Idul Adha 1443 Hijriah (H), Dompet Dhuafa kembali menyiapkan program Tebar Hewan Kurban (THK) ke seluruh penjuru negeri, salah satunya ke wilayah Sumatera Utara (Sumut).

Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Waspada Sulaiman mengatakan, Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) Dompet Dhuafa berkesempatan untuk berangkat ke lokasi yang terbilang cukup sulit untuk dijangkau oleh masyarakat umum.

“Berbekal bantuan dari masyarakat setempat, Dompet Dhuafa berhasil menuju ke Desa Jaring Halus, Kecamatan Secanggang, Kabupaten Langkat, Sumut, Sabtu (9/7/2022) menggunakan kapal,” ungkap Sulaiman dalam keterangan persnya, Rabu (13/7/2022).

Pada kesempatan itu, Dompet Dhuafa Farm Sumut mendistribusikan 30 hewan kurban berupa domba dan kambing untuk disembelih saat Hari Raya Idul Adha.

Baca juga: Dompet Dhuafa Kirimkan Tim QC ke NTT untuk Cek Kesehatan Hewan Kurban

Tim Tebar Hewan Kurban Dompet Dhuafa jangkau pelosok Sumatera Utara, dalam menyampaikan amanah donatur pekurban sampai kepada penerima manfaat dengan tepat sasaran.DOK. Humas Dompet Dhuafa Tim Tebar Hewan Kurban Dompet Dhuafa jangkau pelosok Sumatera Utara, dalam menyampaikan amanah donatur pekurban sampai kepada penerima manfaat dengan tepat sasaran.

Antusiasme masyarakat setempat terpancar saat bergotong royong membantu proses pendistribusian hewan kurban tersebut. Pasalnya, Desa Jaring Halus yang memiliki populasi 900 jiwa ini jarang mendapatkan hewan kurban.

Lebih lanjut, Sulaiman mengatakan, mayoritas penduduk yang bekerja sebagai nelayan membuat tingkat konsumsi daging di Desa Jaring Halus sangat rendah dibandingkan dengan wilayah lain di Kabupaten Langkat.

“Di desa ini jarang sekali diadakan pemotongan hewan kurban saat perayaan Idul Adha. Jadi kami menyasar lokasi tersebut sebagai salah satu wilayah pendistribusian kurban pada THK kali ini.

“Walaupun harus melalui akses yang cukup sulit, tetapi kami sudah selama tiga tahun kebelakang melakukan pendistribusian ke Desa Jaring Halus untuk menyalurkan amanah para pekurban hingga ke pelosok negeri,” jelas Sulaiman.

Baca juga: Dompet Dhuafa Gandeng BNPB Dirikan UDM untuk Tanggulangi Bencana Perkotaan

Berkat uluran tangan baik dari para donatur, kata Sulaiman, masyarakat Desa Jaring Halus dapat merasakan nikmatnya daging kurban saat perayaan Idul Adha tahun ini

“Akhirnya masyarakat Desa Jaring Halus pada Idul Adha 1443 H kali ini akan mendapatkan distribusi daging kurban secara merata melalui program THK,” katanya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Sejalan dengan Soekarno, PDI-P Jatim Tolak Kehadiran Israel di Jatim

Sejalan dengan Soekarno, PDI-P Jatim Tolak Kehadiran Israel di Jatim

Regional
Papeda: Antara Jatuh Gengsi dan Masa Depan Ketahanan Pangan

Papeda: Antara Jatuh Gengsi dan Masa Depan Ketahanan Pangan

Regional
Dukung Kemerdekaan Palestina, Ganjar Harap Piala Dunia U-20 Digelar Tanpa Israel

Dukung Kemerdekaan Palestina, Ganjar Harap Piala Dunia U-20 Digelar Tanpa Israel

Regional
Gus Muhaimin Silaturahmi ke IAY Darul Azhar Tanah Bumbu, Bupati Zairullah Ucapkan Rasa Syukur

Gus Muhaimin Silaturahmi ke IAY Darul Azhar Tanah Bumbu, Bupati Zairullah Ucapkan Rasa Syukur

Regional
Sejahterakan Umat, Danny Pomanto Raih Penghargaan Baznas Award 2023

Sejahterakan Umat, Danny Pomanto Raih Penghargaan Baznas Award 2023

Regional
Pemkot Cilegon Teken MoU dengan PT KAS dan PT CAP untuk Proyek Pembangunan Pelabuhan Warnasari

Pemkot Cilegon Teken MoU dengan PT KAS dan PT CAP untuk Proyek Pembangunan Pelabuhan Warnasari

Regional
Kemenko Kemaritiman Apresiasi Progres PSEL Makassar, Sebut Jadi Percontohan Nasional

Kemenko Kemaritiman Apresiasi Progres PSEL Makassar, Sebut Jadi Percontohan Nasional

Regional
Raih Penghargaan PPKM Award 2023, Pemkot Makassar Buktikan Keberhasilan Program Makassar Recover

Raih Penghargaan PPKM Award 2023, Pemkot Makassar Buktikan Keberhasilan Program Makassar Recover

Regional
Raih Penghargaan pada Baznas Award 2023, Ganjar: Saya Berikan untuk Baznas Jateng

Raih Penghargaan pada Baznas Award 2023, Ganjar: Saya Berikan untuk Baznas Jateng

Regional
Bupati Maluku Barat Daya Hadiri RUPS Bank Maluku-Malut, Ini Agenda yang Dibahas

Bupati Maluku Barat Daya Hadiri RUPS Bank Maluku-Malut, Ini Agenda yang Dibahas

Regional
Menakar Vonis Hakim dalam Tragedi Kanjuruhan

Menakar Vonis Hakim dalam Tragedi Kanjuruhan

Regional
Komitmen Dukung JKN, Pemkab Maluku Barat Daya Raih UHC Award 2023

Komitmen Dukung JKN, Pemkab Maluku Barat Daya Raih UHC Award 2023

Regional
Dompet Dhuafa dan The Harvest Panen Tambak Gurame di DD Farm Indramayu

Dompet Dhuafa dan The Harvest Panen Tambak Gurame di DD Farm Indramayu

Regional
Kota Makassar Masuk Nominasi Nasional PPD 2023

Kota Makassar Masuk Nominasi Nasional PPD 2023

Regional
Bertemu Empat Mata, Bupati Tamba dan Walkot Gibran Bahas Kerja Sama Bidang Budaya dan UMKM

Bertemu Empat Mata, Bupati Tamba dan Walkot Gibran Bahas Kerja Sama Bidang Budaya dan UMKM

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke