Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KA Batara Kresna Relasi Wonogiri-Purwosari Tabrak Mobil di Sukoharjo, Pengemudi Selamat

Kompas.com - 18/05/2022, 10:24 WIB
Labib Zamani,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SUKOHARJO, KOMPAS.com - KA Batara Kresna relasi Wonogiri-Purwosari menabrak mobil Grand Livina AD 9040 FK di Dukuh Gatakrejo RT 001, RW 001 Desa Nguter, Kecamatan Nguter Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, Selasa (17/5/2022).

Manajer Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta Supriyanto membenarkan kejadian tersebut. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.35 WIB.

"Pusat pengendali KA Daop 6 Yogyakarta menerima laporan dari masinis KA Batara Kresna bahwa KA-nya telah tertemper mobil di KM 19+7 Pasar Nguter-Sukoharjo," kata Supri dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (18/5/2022).

Baca juga: Jadwal dan Harga Tiket Kereta Batara Kresna Solo-Wonogiri PP

Selanjutnya pusat pengendali KA Yogyakarta menghubungi petugas di Stasiun Sukoharjo dan dilakukan pengamanan lokasi kecelakaan.

Kemudian, lanjut Supri pukul 12.45 WIB dilakukan pemeriksaan rangkaian oleh petugas. Hasilnya dinyatakan baik.

"Pukul 12.52 WIB mobil dapat dipinggirkan dari jalur KA, sehingga 12.54 KA Batara Kresna bisa berangkat kembali dari lokasi," ungkap dia.

Pascakejadian tersebut, KA Batara Kresna berangkat dari Stasiun Sukoharjo mengalami keterlambatan 21 menit.

Seharusnya jadwal keberangkatan KA Batara Kresna pukul 12.49 WIB menjadi pukul 13.10 WIB.

Supri mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati saat melintas di perlintasan sebidang KA. Menurut dia keselamatan adalah yang utama.

"Pastikan ketika akan melintasi perlintasan sebidang KA, tidak ada KA yang akan lewat. Lakukan berhenti sejenak, tengok kanan kiri dan baru melintas saat tidak ada KA," kata Supri.

Terpisah, Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan KA Batara Kresna dengan mobil di perlintasan tanpa palang pintu di Sukoharjo.

Pengemudi mobil dalam kondisi selamat. Meksipun demikian kecelakaan mengakibatkan kerugian materiil sekitar Rp 30 juta karena mobil terseret sejauh 30 meter.

Kondisi mobil juga mengalami kerusakan pada bagian samping kanan. "Alhamdulilah, tidak ada korban jiwa. Pengemudi mobil selamat," kata Wahyu.

Baca juga: KA Batara Kresna hingga Prameks Kini Hanya untuk Pekerja Sektor Esensial dan Kritikal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Regional
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pegi Terduga Pembunuh Vina Cirebon Ditangkap | Akhir Kasus Norma Risma

[POPULER NUSANTARA] Pegi Terduga Pembunuh Vina Cirebon Ditangkap | Akhir Kasus Norma Risma

Regional
8 Alat Musik Tradisional Sumatera Barat dan Cara Memainkannya

8 Alat Musik Tradisional Sumatera Barat dan Cara Memainkannya

Regional
Trauma, Gadis Pemohon KTP Korban Pelecehan Seksual di Nunukan Menangis Saat Diperiksa

Trauma, Gadis Pemohon KTP Korban Pelecehan Seksual di Nunukan Menangis Saat Diperiksa

Regional
PKB-Gerindra Jajaki Koalisi untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Cinta Lama Bersemi Kembali

PKB-Gerindra Jajaki Koalisi untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Cinta Lama Bersemi Kembali

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com