Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Bocah Tewas Tenggelam di Sungai di Riau

Kompas.com - 29/04/2022, 13:27 WIB
Citra Indriani,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Tiga orang anak-anak tewas tenggelam di sungai di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau.

Kapolres Rohul AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Kamis (28/4/2022) pukul 08.30 WIB.

"Ketiga korban tenggelam saat mandi di sungai di Kelurahan Tambusai Tengah, Kecamatan Tambusai, Rokan Hulu," kata Eko kepada Kompas.com melalui keterangan tertulis, pada Jumat (29/4/2022).

Ia menyebutkan, ketiga korban yakni Al Faiz Wijaya (11), Siti Aisyah (13), dan Devri Arsa (11).

Eko mengatakan, ketiga korban awalnya berkumpul di rumah temannya bernama Defra.

Baca juga: Arus Lalu Lintas Meningkat 24 Persen, Diperkirakan 28.000 Pemudik Telah Tiba di Kota Solo

 

Korban dengan tujuh orang temannya, kemudian pergi maraton ke arah sekolah SMP.

Namun, setelah itu mereka mandi ke Sungai Sosa.

"Berdasarkan keterangan saksi-saksi, ketiga korban mandi ke tengah sungai. Namun, Devra tenggelam meminta tolong kepada Siti Aisyah. Pada saat ditolong, Siti Aisyah ikut tenggelam. Sedangkan korban Al Faiz Wijaya terseret arus sungai. Sempat ditolong temannya bernama Aqila, namun tidak kuat menahan arus," kata Eko.

Teman-teman korban berlari meminta tolong kepada seorang wanita bernama Yulia Wati yang sedang mencuci piring di tepi sungai.

 

Yulia pergi meminta tolong ke rumah warga yang berjarak kurang lebih 30 meter dari sungai.

Lalu, warga bernama Zulfikar langsung terjun ke sungai setelah mendapat informasi dari Yulia.

"Sakisi Zulfikar menyelam ke sungai dan menemukan Devri Arsa sudah tak sadarkan diri. Saksi sempat memberikan pertolongan pertama, namun tak berhasil. Kemudian korban dibawa ke puskemas," sebut Eko.

Baca juga: Jelang Lebaran, Sandiaga Uno dan Gibran Cek Kesiapan Mudik di Terminal Tirtonadi

Saksi Zulfikar, kata dia, kembali mencari dua korban lagi ke sungai.

Saksi akhirnya menemukan dua korban, Siti Aisyah dan Al Faiz Wijaya.

Setelah dilakukan pemeriksaan ke praktek dokter setempat, kedua korban sudah tak bergerak.

"Ketiga korban dinyatakan meninggal dunia. Selanjutnya, ketiga jenazah diserahkan kepada pihak keluarga. Karena, pihak keluarga ketiga korban menolak dilakukan otopsi dan membuat surat pernyataan," pungkas Eko.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nelayan yang Hilang di Perairan Nusakambangan Ditemukan Tewas

Nelayan yang Hilang di Perairan Nusakambangan Ditemukan Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Regional
Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Regional
Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Regional
Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Regional
Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Regional
14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

Regional
TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

Regional
Aksi 'May Day' di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Aksi "May Day" di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Regional
Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com