KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Nasib nahas menimpa seorang pemuda berinisial RT (28) asal Karawang, Jawa Barat.
Ia menjadi korban pencurian dengan kekerasan saat berada di kawasan wisata Puncak Bogor,.
Peristiwa itu terjadi saat korban sedang menikmati pemandangan kebun teh atau tepatnya di Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Senin (21/3/2022).
Kapolsek Cisarua, Kompol Supriyanto mengatakan bahwa pelaku tak lain adalah temannya sendiri berinisial SAB (20) asal Jakarta.
"Kejadiannya Senin, kita tangkap tadi pagi pelakunya di Jakarta Barat. Nah, jadi mereka ini baru temenan tiga hari, kenal lewat medsos," kata Supriyanto saat dihubungi Kompas.com, Rabu (30/3/2022).
Sebelum kejadian, korban terlebih dahulu menjemput SAB di wilayah Cengkareng. Keduanya merencanakan liburan menggunakan mobil dengan tujuan Bandung.
Saat berada di wilayah Puncak, pelaku mengaku memiliki sebuah vila dan mengajak korban singgah untuk beristirahat.
Baca juga: Polisi Gagalkan Aksi Pembobolan ATM di Cibinong Bogor, Pelaku Diduga Menggunakan Las
Namun, korban meminta berhenti dulu di kebun teh untuk menikmati pemandangan.
Di lokasi tersebut, sambung Supriyanto, SAB melakukan penusukan sebanyak tiga kali menggunakan belati.
Saat korban tersungkur dan tak berdaya, pelaku langsung melancarkan aksinya membawa kabur seluruh harta benda milik korban.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.