Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Teknisi Tersetrum Listrik Tegangan Tinggi Saat Pasang Jaringan Internet, 1 Tewas

Kompas.com - 02/03/2022, 19:50 WIB
Labib Zamani,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SUKOHARJO, KOMPAS.com - Empat tenaga teknisi yang sedang memasang tiang jaringan internet di depan Balai Desa Purbayan, Kecamatan Baki, Sukoharjo, Jawa Tengah, Selasa (1/3/2022) sore, terserum aliran listrik tegangan tinggi.

Akibat peristiwa tersebut, satu orang tenaga teknisi meninggal dunia.

Kepala Desa Purbayan Budi Sriyanto menyampaikan, sekitar setengah bulan lalu mereka telah mensurvei lokasi tersebut terkait rencana pemasangan tiang jaringan internet.

"Kemarin tahap pengerjaan (pemasangan tiang). Kebetulan area pekejaan itu di halaman balai (desa)," kata Budi, saat dikonfirmasi Kompas.com via telepon, Rabu (2/3/2022) petang.

Baca juga: Sejarah dan Asal-usul Sukoharjo, Kabupaten di Jawa Tengah Berjuluk “Kota Jamu”

Diduga, tiang jaringan internet yang mereka pasang mengenai kabel listrik bertegangan tinggi.

Seketika para tenaga teknisi yang sedang memasang tiang jaringan internet itu tersetrum aliran listrik.

Menurut Budi, saat kejadian, terdengar suara ledakan keras. Kemudian, disusul aliran listrik warga sekitar lokasi kejadian padam.

"Sempat terdengar ledakan keras karena tiangnya nyangkut tegangan tinggi. Tiangnya yang mau ditanam itu kecil karena buat jaringan internet," terang Budi.

 

Kapolres Sukoharjo, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan mengatakan, mendapat informasi ada orang tersetrum pada pukul 16.00 WIB.

Peristiwa tersebut terjadi di depan Balai Desa Purbayan, Baki.

"Diperkirakan tiang telepon menyentuh kabel listrik tegangan tinggi saat pemasangan," kata dia.

Baca juga: Penipuan Sumbangan Dana Renovasi Mencatut Nama Ganjar Pranowo Dialami Takmir Masjid di Sukoharjo

Tenaga teknisi yang meninggal dunia yakni Nano Surtono, warga Kabupaten Pandeglang.

Korban baru bekerja tiga hari. Kemudian, tiga lainnya, Riyanto warga Pandeglang, Atmani Sofyan warga Pandeglang dan Mahfudin warga Serang mengalami luka dan pingsan.

"Korban satu orang meninggal dunia dan tiga orang mengalami luka dan pingsan," ungkap Wahyu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Regional
10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Menyalakan 'Flare' Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Menyalakan "Flare" Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Regional
Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Regional
Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi 'Online' Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi "Online" Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Regional
Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Regional
Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Regional
Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Regional
Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Regional
'May Day', Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

"May Day", Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

Regional
Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Regional
Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Regional
Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com