Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yayasan Sanata Dharma Akan Bangun Kampus di Ibu Kota Baru

Kompas.com - 21/02/2022, 14:14 WIB
Wijaya Kusuma,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Yayasan Sanata Dharma berencana membangun kampus di ibu kota negara (IKN) Nusantara di Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Pembangunan kampus ini menjadi bagian dari rencana jangka panjang Yayasan Sanata Dharma.

Saat dikonfirmasi, Rektor Universitas Sanata Dharma (USD) Johanes Eka Priyatma membenarkan rencana akan membangun kampus di dekat IKN Nusantara, di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Pembangunan kampus tersebut merupakan bagian dari rencana jangka panjang Yayasan Sanata Dharma untuk terus terlibat mengembangkan Indonesia.

Baca juga: Diusulkan Masuk Struktur Otorita IKN, Mantan Gubernur Kaltara: Saya Tak Memaksakan Diri

"Kami memahami bahwa pengembangan IKN merupakan kesempatan berharga untuk menggagas Indonesia memakai perspektif yang berbeda. Perspektif negara besar karena ditempatkan dalam salah satu pulau yang besar dan bisa membebaskan diri dari kebiasaan-kebiasaan yang kurang baik, serta bisa menggelorakan banyak pihak. Kami ingin terlibat sejak awal menjadi bagian dari pergulatan itu," ujar Rektor Universitas Sanata Dharma (USD) Johanes Eka Priyatma saat dihubungi Kompas.com, Senin (21/2/2022).

Eka menyampaikan, sudah dua tahun ini terus memikirkan untuk bisa hadir di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Sebagai langkah awal, pihaknya telah bertemu dengan berbagai pihak untuk berkonsultasi terkait rencana tersebut.

"Ya, kami menyampaikan gagasan ini pertama kepada Bapak Uskup di Samarinda," ujar dia.

Selain itu, pihaknya juga telah bertemu dan berkonsultasi dengan Plt Bupati Penajam Paser Utara.

Di dalam pertemuan tersebut, pihaknya mempresentasikan gagasan rencana membangun kampus.

"Kami juga berkonsultasi salah satunya dengan pihak Kabupaten Penajam Paser Utara karena terkait dengan beberapa infrastruktur yang harus kami sediakan. Kemarin tanggal 17  kami diberikan kesempatan untuk audiensi dengan Bapak Plt Bupati Penajam Paser Utara dan dihadiri juga beberapa pihak terkait," urai dia.

Menurut Eka, pihak Kabupaten Penajam Paser Utara mendukung rencana Yayasan Sanata Dharma untuk pembangunan kampus, terutama guna meningkatkan sumber daya manusia dan pengembangan kawasan.

"Pada dasarnya dari kabupaten dan beberapa pihak terkait menopang, menyetujui, dan mendukung karena Pak Bupati dan beberapa pejabat terkait menyadari salah satu persoalan dalam pengembangan kawasan di sana adalah kompetensi sumber daya manusia yang harus terus ditingkatkan dan Sanata Dharma mempunyai dalam arti tertentu keberdayaan untuk membantu semua pihak di sana," ujar dia.

Eka menuturkan, pihaknya berencana menyiapkan dua lahan. Yayasan Sanata Dharma sedang mencoba mengadakan lahan di dekat IKN untuk pembangunan kampus.

Kemudian, lahan di Balikpapan untuk kantor. Dari kantor di Balikpapan inilah aktivitas dimulai sebelum nantinya dilakukan proses pembangunan kampus.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Partai di Brebes Buka Penjaringan Pilkada, Mantan Wakil Bupati dan Sejumlah Petani Bawang Ambil Formulir

Partai di Brebes Buka Penjaringan Pilkada, Mantan Wakil Bupati dan Sejumlah Petani Bawang Ambil Formulir

Regional
Jasad Korban Penembakan KKB Belum Dipindahkan karena Pesawat Takut Terbang ke Homeyo

Jasad Korban Penembakan KKB Belum Dipindahkan karena Pesawat Takut Terbang ke Homeyo

Regional
Klaim Dapat Dua Rekomendasi Golkar, Dico Bisa Pilih Maju di Pilkada Jateng atau Kendal

Klaim Dapat Dua Rekomendasi Golkar, Dico Bisa Pilih Maju di Pilkada Jateng atau Kendal

Regional
Cegah PMK Jelang Idul Adha, Pedagang di Solo Diminta Tak Datangkan Sapi dari Luar Daerah

Cegah PMK Jelang Idul Adha, Pedagang di Solo Diminta Tak Datangkan Sapi dari Luar Daerah

Regional
Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Kilas Daerah
Jadi Narsum HTBS, Pj Nurdin Paparkan Upaya Pemkot Tangerang Tanggulangi Tuberkulosis

Jadi Narsum HTBS, Pj Nurdin Paparkan Upaya Pemkot Tangerang Tanggulangi Tuberkulosis

Regional
Promosikan Produk Unggulan Koperasi dan UMKM, Pemkot Semarang Gelar SIM

Promosikan Produk Unggulan Koperasi dan UMKM, Pemkot Semarang Gelar SIM

Regional
Ingin Tetap Oposisi, PKS Solo Tolak Bergabung ke Prabowo-Gibran

Ingin Tetap Oposisi, PKS Solo Tolak Bergabung ke Prabowo-Gibran

Regional
Balihonya Bermunculkan Jelang Pilkada, Ketua PPP Magelang Beri Penjelasan

Balihonya Bermunculkan Jelang Pilkada, Ketua PPP Magelang Beri Penjelasan

Regional
Warga Pesisir Lampung Ikuti Sekolah Lapang Iklim

Warga Pesisir Lampung Ikuti Sekolah Lapang Iklim

Regional
Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

Regional
Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Regional
Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com