Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Konten TikTok, 3 Bocah Lempari Mobil dengan Batu di Tol Lampung, Polisi: Pakai Ketapel

Kompas.com - 06/02/2022, 11:58 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Penulis

KOMPAS.com - Polisi di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan, mengamankan tiga bocah yang diduga nekat memecahkan kaca mobil yang melintas di Jalan Tol Kilometer 290/400 ruas Pematang Panggang-Kayuagung.

Menurut polisi, aksi nekat itu diduga hanya untuk membuat konten di TikTok.

Ketiga bocah itu masing-masing berinisial D, W dan R yang berasal dari Kecamatan Mesuji Raya.

Baca juga: Kisah Driver Ojol yang Sempat Viral, Dimaki-maki Pelanggan, Motor Kreditan Dicuri dan Kasus Sate Sianida

"Iya tadi pagi sekitar jam 11.00 WIB, tim satuan kriminal Macan Komering Polres OKI bersama polsek Mesuji Raya dan Lempuing Jaya mengamankan 3 orang anak-anak pelaku pecah kaca," ujar Kasat Reskrim AKP Sapta Eka Yanto, dilansir dari Tribunnews.com, Jumat (4/2/2022).

Baca juga: Video Viral 2 Remaja Tanpa Helm Kendarai Motor di Jalan Tol, Polisi: Untuk Diunggah ke TikTok

Pakai ketapel

Dari tangan ketiga bocah itu, polisi mengamankan ketapel yang diduga untuk memecahkan kaca mobil.

"Namun ini uniknya, pelemparan dilakukan memakai ketapel dengan batu split sebagai pelurunya yang diarahkan ke mobil yang melintas dilokasi,"

"Jadi aksi mereka membidik dan setelah mengenai mobil. Lantas teman yang lain memvideokan dan membagikan ke akun TikTok pribadi miliknya," kata Sapta.

Baca juga: Beredar Video Asusila Sesama Jenis Remaja Berseragam Putih Abu-abu di Banjarnegara

Dari penyelidikan sementara, para pelaku tersebut mengaku iseng. Lalu setelah diberi pembinaah, para pelaku mengaku salah dan meminta maaf.

Salah satunya bocah berinisial W yang mengaku telah memecahkan 2 kaca mobil.

"Satu unit kaca mobil Kijang dan mobil Avanza di kaca bagian belakang yang sudah saya pecahkan," kata dia.

"Membuat akun di TikTok itu merupakan ide pelaku D. Kami mengaku salah dan berjanji tidak lagi mengulanginya lagi" imbuhnya.

Baca juga: Bertengkar Gara-gara Diminta Membereskan Karung, ABG di Lampung Bunuh Sepupunya

Kesaksian korban

Tangkapan layar video pelemparan batu di Tol Lampung.Tangkap layar Instagram Donny Stanza Tangkapan layar video pelemparan batu di Tol Lampung.
Seperti diketahui, kasus itu terungkap setelah seorang pengendara mobil menceritakan pengalamannya di akun Instagramnya, @donnystanza.

Pemilik akun itu memposting video yang menunjukkan kaca mobilnya dalam keadaan retak parah dan terdapat lobang dikarenakan mobilnya jadi sasaran orang tidak dikenal melesatkan ketapel.

Saat dikonfirmasi, pemiik akun yang bernama Donny Stanza menjelaskan, saat kejadian itu dirinya bersama keluarga sedang melaju dari Lampung ke Kota Palembang.

"Iya benar, saya korban pecah kaca yang kejadiannya pada Selasa (1/2/2022) di KM 290/400 ruas Pematang Panggang - Kayuagung pukul 15.30 WIB," ungkapnya saat dihubungi Tribunsumsel.com, Rabu (2/2/2022) pagi.

"Begitu saya melintas, malah mobil saya yang jadi sasaran mereka dan mengenai kaca pintu bagian tengah mobil sebelah kiri," katanya.

Donny seketika itu segera berhenti dan sempat mengejar dua anak-anak yang bersembunyi di sawah.

Donny menghentikan laju kendaraannya. Menurutnya kedua anak tersebut sambil bersembunyi di bawah pohon ketika menembakkan batu menggunakan ketapel.

"Ya saya panik lah. Langsung berhentiin mobil, dan sempat saya kejar tetapi mereka langsung lari," bebernya.

 

Penjelasan Pihak Tol

Saat dikonfirmasi, Kepala Cabang Ruas Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka) Yoni Satyo Wisnuwardhono membenarkan adanya kejadian itu.

Menurut Yoni, pelemparan batu itu terjadi di KM 293+000 Jalur A, ruas Terpeka yang menimpa kendaraan Suzuki Ertiga.

"Berdasarkan hasil investigasi lapangan, kendaraan minibus Ertiga melaju dari arah Lampung menuju ke arah Palembang. Sesampainya di lokasi kejadian, terjadi pelemparan batu oleh orang tidak dikenal yang mengakibatkan kaca sebelah kiri bagian belakang pecah," kata Yoni dalam keterangan tertulis, Kamis.

Yoni menambahkan, kasus itu ditangani oleh Divisi Operasi Pemeliharaan Jalan Tol Hutama Karya selaku pengelola Tol Terpeka.

"Kami sudah investigasi di sekitar lokasi pelemparan batu dan telah dilakukan ganti rugi akibat pecahnya kaca kendaraan," kata Yoni.

Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul: Pengendara Alami Teror di Tol Kayuagung, Diketapel OTK Hingga Kaca Pecah, Batu Tembus ke Dalam Mobil

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul: Pecahkan Kaca Mobil Pengguna Tol, 3 Bocah di OKI Diamankan Polisi, Motif Bikin Konten TikTok

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Regional
[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

Regional
Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat 'Video Call' Ibunda

Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat "Video Call" Ibunda

Regional
Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Regional
Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com