Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Detik-detik Polisi Ditabrak Pelajar hingga Terlempar Beberapa Meter Saat Razia, Korban Terluka Parah

Kompas.com - 17/01/2022, 17:12 WIB
Robertus Belarminus

Editor

KOMPAS.com - Anggota Polres Wonogiri, Briptu Rio Pramudinto Utoyo, mengalami luka parah akibat ditabrak seorang pelajar yang mengendarai sepeda motor.

Briptu Rio ditabrak saat razia kendaraan berknalpot brong di ruas jalan Wonogiri-Pracimantoro.

Kasat Lantas Polres Wonogiri AKP Marwanto mengatakan, kecelakaan bermula saat beberapa anggotanya menggelar operasi kasatmata, Selasa (11/1/2022).

Anggota melihat sepeda motor yang dikemudikan pelajar berinisial F (16) asal Kabupaten Sukoharjo.

Baca juga: Briptu Rio Patah Tulang Ditabrak Pengendara Motor yang Hindari Razia Knalpot Brong

F sedang memboncengkan saudaranya berinisial W (23) untuk berjalan-jalan menuju Pracimantoro.

"Tahu ada sepeda motor berknalpot brong, tiga anggota kami berusaha menghentikannya. Namun, pengemudi sepeda motor itu terus nekat melaju hingga akhirnya menabrak anggota kami bernama Briptu Rio hingga anggota kami terlempar beberapa meter ke samping," kata Marwanto, Senin (17/1/2022).

Briptu Rio mengalami luka parah hingga dirawat di RSU Indriyati Solobaru, Sukoharjo, akibat kejadian itu.

"Korban mengalami patah tulang pada bahu kanan, retak pada tulang kepala, pendarahan dan fraktur tulang klaficula kanan. Korban sempat dirawat di RSUD Soediran Mangun Sumarso, kemudian dirujuk ke RSU Indriyati," kata Marwanto.

Razia ini sendiri sasarannya adalah kendaraan yang menggunakan knalpot brong atau knalpot tidak standar.

Operasi kendaraan berknalpot brong tersebut karena ada perintah dari Kapolda Jateng, Dirlantas Polda Jateng, dan Kapolres Wonogiri.

Sebab, keberadaan kendaraan berknalpot brong mengganggu dan meresahkan pengguna jalan.

Teknisnya, anggota mengamankan setiap kendaraan berknalpot brong yang ditemui saat melaju di jalan raya.

 

Kondisi membaik

Setelah tabrakan tersebut, kondisi Briptu Rio dilaporkan sudah membaik.

Diharapkan, setelah beberapa hari perawatan, Briptu Rio dapat segera sembuh.

Pengendara dan pembonceng sepeda motor yang menabrak Briptu Rio diamankan oleh polisi.

Baca juga: Motif Pria di Semarang Tusuk Istri 14 Kali hingga Tewas: Tersinggung Diminta Cari Kerja

Namun, pelaku tidak ditahan karena masih di bawah umur. Petugas mengembalikan pelaku kepada orangtuanya.

Saat ini, kasus kecelakaan itu masih dalam proses penyelidikan.

(KOMPAS.COM/MUHLIS AL ALAWI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Incar Nasabah Bank, Pencuri Bermodus Gembos Ban di Serang Banten Ditangkap

Incar Nasabah Bank, Pencuri Bermodus Gembos Ban di Serang Banten Ditangkap

Regional
Banjir Rob Demak, 73 Rumah di Dukuh Pangkalan Tergenang dan 4 Lainnya Ditinggal Pemilik

Banjir Rob Demak, 73 Rumah di Dukuh Pangkalan Tergenang dan 4 Lainnya Ditinggal Pemilik

Regional
TNI Pergoki Penyelundup Pakaian Rombengan Impor di Pulau Sebatik, 4 Pelaku Kabur ke Malaysia

TNI Pergoki Penyelundup Pakaian Rombengan Impor di Pulau Sebatik, 4 Pelaku Kabur ke Malaysia

Regional
Nakhoda Kapal Pembawa Pengungsi Rohingya ke Aceh Dituntut 7 Tahun Penjara

Nakhoda Kapal Pembawa Pengungsi Rohingya ke Aceh Dituntut 7 Tahun Penjara

Regional
Pesisir Selatan Sumbar Dilanda Banjir, 1 Jembatan Ambruk dan Ratusan Rumah Terendam

Pesisir Selatan Sumbar Dilanda Banjir, 1 Jembatan Ambruk dan Ratusan Rumah Terendam

Regional
Diguyur Hujan Deras, 1.695 Rumah di OKU Terendam Banjir

Diguyur Hujan Deras, 1.695 Rumah di OKU Terendam Banjir

Regional
Cerita Ibu yang Anaknya Muntah-muntah Diduga Keracunan Bubur Pemberian DPPKB

Cerita Ibu yang Anaknya Muntah-muntah Diduga Keracunan Bubur Pemberian DPPKB

Regional
'Pak Jokowi Tolong Hukum Oknum Polisi Pembunuh Suami Saya'

"Pak Jokowi Tolong Hukum Oknum Polisi Pembunuh Suami Saya"

Regional
 Pencari Rongsok Tewas Tertimpa Tembok Rumah yang Terdampak Proyek Jalan Tol

Pencari Rongsok Tewas Tertimpa Tembok Rumah yang Terdampak Proyek Jalan Tol

Regional
Biaya Pengembangan Kampus Tembus Ratusan Juta, Mahasiswa Unnes Geruduk Rektorat

Biaya Pengembangan Kampus Tembus Ratusan Juta, Mahasiswa Unnes Geruduk Rektorat

Regional
Hakim Bebaskan Tersangka Kasus Mafia Tanah yang Ditangkap di Bandara Pangkalpinang

Hakim Bebaskan Tersangka Kasus Mafia Tanah yang Ditangkap di Bandara Pangkalpinang

Regional
Pilkada Semarang, PDI-P Buka Peluang Berkoalisi dengan Gerindra

Pilkada Semarang, PDI-P Buka Peluang Berkoalisi dengan Gerindra

Regional
Temukan Mayat Tanpa Identitas di Hutan Kateri Malaka

Temukan Mayat Tanpa Identitas di Hutan Kateri Malaka

Regional
Puluhan Balita Diduga Keracunan Usai Konsumsi Bubur PMT, Dinas PPKB Majene Beri Penjelasan

Puluhan Balita Diduga Keracunan Usai Konsumsi Bubur PMT, Dinas PPKB Majene Beri Penjelasan

Regional
Berdalih Berikan Edukasi, Ayah Perkosa Anak Kandung di Serang Banten

Berdalih Berikan Edukasi, Ayah Perkosa Anak Kandung di Serang Banten

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com