Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eks Kacab Bank Sultra, Borun Kasus Korupsi, Ditangkap di Apartemen Kalibata Jakarta

Kompas.com - 03/12/2021, 19:57 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com- Polisi menangkap mantan Kepala Cabang Bank Sultra Konawe Kepulauan Irwanto Jaya Putra yang menjadi tersangka kasus dugaan korupsi dana operasional senilai Rp 9,6 miliar.

Irwanto yang berstatus buronan sejak September 2021 ditangkap saat berada di Jakarta Selatan.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Resor Sulawesi Tenggara Kombes Ferry Walintukan mengatakan, penangkapan berlangsung pada Minggu (2/12/2021).

Pada hari yang sama, Irwanto langsung diterbangkan ke Kota Kendari.

"Tiba di Polda Sultra yang bersangkutan langsung ditahan," kata Ferry seperti dikutip dari TribunnewsSultra.com.

Baca juga: Dana Bank Sultra Raib Rp 9,6 Miliar, Diduga Diselewengkan Lewat Bukti Setoran Fiktif

Saat ini, Irwanto masih diperiksa sebagai tersangka untuk melengkapi berkas perkaranya. Setelah berkas perkara lengkap, kasusnya akan dilimpahkan ke kejaksaan.

Ferry mengatakan, eks Kacab Bank Sultra itu menjadi buronan setelah tiga kali mangkir dari panggilan untuk diperiksa sebagai tersangka.

Kepala Sub Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Subdit Tipikor) Ditreskrimsus Polda Sultra AKBP Honesto menjelaskan, sebelum ditangkap, tersangka tinggal di apartemen Kalibata, Jakarta Selatan, selama tiga pekan.

Polisi yang membuntutinya kemudian menciduk Irwanto saat hendak mencuci baju di salah satu laundry sekitar apartemen.

"Jadi sejak ditetapkan sebagai DPO tersangka ini pindah-pindah, pernah tinggal di kos-kosan," ungkap Honesto.

Dalam kasus ini, penyidik memeriksa setidaknya 21 orang saksi, di antaranya Wakil Bupati Konkep Andi Muhammad Lutfi.

Baca juga: Dana Bank Sultra Raib, Wakil Bupati Konawe Kepulauan Kembalikan Uang Rp 130 Juta

Kemudian, tujuh kepala desa, sembilan satuan kerja perangkat daerah (SKPD), dan empat karyawan Bank Sultra Cabang Konkep.

Selama proses penyidikan, Polda memanggil lima saksi tambahan yakni dua perusahaan yang berada di Jakarta, dua pejabat Bank Sultra di Kendari, serta seorang saksi dari Bank Sultra Cabang Konkep.

Diketahui beberapa pihak telah mengembalikan uang salah satunya Wakil Bupati Konkep Andi Muhammad Lutfi sebesar Rp 130 juta.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Regional
Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Regional
4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

Regional
Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Regional
Aksi 'Koboi' Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Aksi "Koboi" Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Regional
Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Regional
Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Regional
Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Regional
Penjaring Ikan di Cilacap Hilang Terbawa Arus Sungai Serayu

Penjaring Ikan di Cilacap Hilang Terbawa Arus Sungai Serayu

Regional
Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com