Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yana yang Sempat Dikabarkan Hilang di Cadas Pangeran Bakal Jalani Tes Kejiwaan, Ini Penyebabnya

Kompas.com - 20/11/2021, 09:37 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Polisi akan melakukan tes kejiwaan pada Yana Supriatna (40), pria yang sempat dikabarkan hilang di kawasan Cadas Pangeran, Sumedang, Jawa Barat, Selasa (16/11/2021).

Kepala Seksi Humas Polres Sumedang AKP Dedi Juhana Dedi menyebutkan, tes kejiwaan dilakukan karena keterangan Yana yang terus berubah-ubah.

"Kami akan melakukan tes kejiwaan terhadap Yana karena sejauh ini jawabannya kerap berubah-ubah," sebut Dedi.

Baca juga: Polisi Bantah Kabar Yana Menghilang ke Tempat Istri Muda

Dedi menambahkan, setelah semua pemeriksaan terhadap Yana selesai, pihaknya akan merilis kasus Yana yang menyita banyak perhatian netizen.

"Informasi selengkapnya akan segera kami sampaikan setelah seluruh pemeriksaannya selesai, dan ada SOP yang mengharuskan Yana menjalani pemeriksaan kejiwaan, apakah ada kelainan kejiwaan atau tidak nanti diketahui, nanti semua hasilnya akan kami sampaikan," kata Dedi.

Dilaporkan hilang di Cadas Pangeran

Unit K-9 Polda Jabar mengendus helm dan pakaian Yana, pria yang dikabarkan hilang di Cadas Pangeran, Sumedang, Jabar, Kamis (18/11/2021). KOMPAS.com/AAM AMINULLAH Unit K-9 Polda Jabar mengendus helm dan pakaian Yana, pria yang dikabarkan hilang di Cadas Pangeran, Sumedang, Jabar, Kamis (18/11/2021).

Menurut keterangan keluarga, Yana terakhir kali sempat mengirim pesan suara kepada istrinya mengabarkan dirinya sedang berada di masjid.

Saat itu Yana mengabari istrinya bahwa ada orang yang akan menumpang karena searah dengan perjalanan Yana.

Dalam pesan suaranya, Yana juga mengatakan sudah tidak kuat lagi.

Keluarga hanya menemukan sepeda motor Yana, Honda Supra bernomor polisi Z 2333 AB di tepi jalan Bandung-Sumedang.

Hilangnya Yana tersebut dilaporkan ke Polsek Sumedang Selatan pada Selasa (16/11/2021) malam.

Personel Polres Sumedang, TNI, dan BPBD Sumedang pun melakukan pencarian di kawasan jurang Cadas Pangeran.

Baca juga: Perjalanan Kisah Yana, Prank Hilang hingga Ridwan Kamil Juluki Yana van Cadaspangeran


Halaman:


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Regional
[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

Regional
Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat 'Video Call' Ibunda

Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat "Video Call" Ibunda

Regional
Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Regional
Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com