Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terduga Teroris di Sumenep adalah Pentolan Jamaah Islamiyah, Ini Penjelasan Polri

Kompas.com - 11/11/2021, 08:01 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Terduga teroris berinisial MA, anggota Jamaah Islamiyah (JI) yang diamankan Densus 88 Antiteror Mabes Polri di Jalan Raya Dr Cipto, Desa Kolor, Sumenep, merupakan pentolan JI di Kabupaten Sumenep.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes (Pol) Ahmad Ramadhan di Mabes Polri, Jakarta pada Selasa (9/11/2021).

MA adalah pentolan JI dan menjabat sebagai Korda Sumenep, Madura.

Baca juga: Densus 88 Geledah Rumah Terduga Teroris di Sumenep, Sita Busur dan Anak Panah

Ia merupakan tuan rumah sekaligus peserta dalam pertemuan dengan tim Laznah di rumahnya sendiri di Sumenep pada Juni 2020.

“Yang bersangkutan sebagai tuan rumah dan sekaligus peserta dalam pertemuan tim laznah di tempatnya,” ujarnya dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (9/11/2021).

Sita busur dan anak panah

MA adalah warga kelahiran Kediri, Jawa Timur. Ia tinggal di Jalan DR. Cipto Desa Kolor, Kecamatan Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep.

Pada Selasa (9/11/2021), Densus 88 menggeledah rumah bercat warna krem sekitar pukul 11.35 WIB.

Penggeledahan dijaga oleh 60 lebih anggota Polres Sumenep.

Baca juga: Densus 88 Tangkap 5 Terduga Teroris di Jatim dalam Sehari

Kepala Desa Kolor Novandri Pra Setiawan saat dikonfirmasi mengatakan, kabarnya penghuni rumah, yakni MA ditangkap Densus 88.

Namun pihaknya mengaku tidak tahu dimana lokasi penangkapannya.

"Informasinya MA ditangkap di luar rumahnya," kata Novandri melalui telepon seluler.

Menurut Nova, beberapa barang yang disita oleh Densus 88 antara lain busur dan anak panah yang tidak diketahui jumlahnya. Selain itu, ada beberapa buku yang turut dibawa.

Baca juga: Polri Ungkap Peran 5 Tersangka Teroris Kelompok JI yang Ditangkap di Jatim

Selain MA, polisi juga menangkap empat terduga teroris lainnya yang diamankan di empat kabupaten di Jawa Timur.

Selain di Sumenep, seorang terduga teroris ditangkap di Kabupaten Gresik, satu orang di Bojonegoro dan dua orang ditangkap di Kabupaten Kediri.

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Taufiqurrahman | Editor : Pythag Kurniati), Tribun Jatim

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Regional
Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Regional
Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Regional
Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Regional
Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Regional
14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

Regional
TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

Regional
Aksi 'May Day' di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Aksi "May Day" di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Regional
Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Regional
Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Regional
Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com