Demi konten, dua orang pemuda asal Probolinggo, nekat naik tower Base Transceiver Station (BTS) setinggi 150 meter.
Tower setinggi 150 meter tersebut berada di Desa Semumu, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.
Setelah naik ke atas tower, mereka berswafoto dan membuat video.
"Di ketinggian 150 meter, inilah wajah-wajah penaik tower," kata mereka.
Kedua pemuda itu turun setelah diminta polisi yang datang ke lokasi. Polisi datang setelah mendapat laporan dari warga.
Sat ditanya polisi, salah satu pemuda bernama Tuman mengaku tujuannya naik ke tower untuk kenang-kenagan.
"Buat kenang-kenangan," katanya dikutip dari Kompas TV, Rabu.
Setelah itu, keduanya langsung diberi nasihat oleh petugas kepolisian karena aksi yang mereka lakukan sangat berbahaya apalagi keduanya tidak menggunakan alat pengaman.
"Enggak boleh ya, kamu enggak pakai safety loh," kata polisi.
Baca juga: Tanpa Alat Pengaman, 2 Pemuda Nekat Naik Tower Setinggi 150 Meter demi Konten YouTube, Ini Ceritanya
Sumber: KOMPAS.com (Penulis: Moh. Syafií, Wijaya Kusuma, Rahmadhani | Editor Pythag Kurniati, Teuku Muhammad Valdy Arief, I Kadek Wira Aditya, Rachmawati)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.