Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Pencuri Kirim Surat dan Kembalikan Barang Curian Lewat Ojek Online, Mengaku Terjerat Pinjol

Kompas.com - 21/10/2021, 14:44 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Seorang pencuri di Sidoarjo, Jawa Timur mengembalikan sebagian barang curiannya lewat ojek online dan mengirim surat permintaan maaf ke korban.

Di surat tersebut, pencuri mengaku terpaksa mengambil barang-barang milik korban karena terjerat pinjaman online.

Kasus tersebut berawal saat Indris Ulvi Visvianto (39), warga Taman Pondok Jati, Sidoarjo kehilangan barang-barang berharga di rumahnya.

Baca juga: Gojek Siap Bantu Polisi Ungkap Identitas Pencuri yang Kembalikan Barang Curian Lewat Layanan Pesan Antar

Dia meyakini barang-barang tersebut dicuri saat rumah dalam keadaan kosong pada Selasa (19/102/2021) sore.

Barang yang hilang antara lain laptop, kamera digital, ponsel hingga perhiasan seberat 4 gram senilai Rp 3 juta dalam lemari kamar.

"Sepertinya pencuri masuk lewat angin-angin jemuran. Saat itu rumah sedang kosong," kata Indris dikonfirmasi, Kamis (21/10/2021).

Indris pun melaporkan kasus tersebut ke Polsek Taman Sidoarjo dengan membawa barang bukti video rekaman CCTV. Polisi pun datang melakukan olah tempat kejadian perkara.

Baca juga: Kirim Surat Kepada Korban, Pencuri yang Kembalikan Barang Mengaku Terjerat Pinjol

Pelaku kirim sebagian barang curian lewat ojek online

Ilustrasi GoJek.Dok Telkomsel Ilustrasi GoJek.
Sekitar 1,5 jam setelah polisi meninggalkan TKP, Indris menerima paketan yang diantar oleh seorang driver Gojek.

Saat dibuka, kardus yang dibawa driver ojek tersebut berisi sebagian barang yang hilang yakni laptop, kamera digital, ponsel dan perhiasan. Namun  perhiasan yang dikirim bukan milik Indris.

"Tapi perhiasannya bukan emas seperti milik istri saya yang dicuri," ujarnya

Kepada Indris, driver Gojek mengatakan paketan tersebut dikirim seseorang yang bernama Purwadi Widodo.

Pengirim memesan Gojek dari pinggir jalan di dearah sekitar Desa Wage, Kecamatan Taman, Sidoarjo.

Baca juga: Usai Gasak Laptop hingga Perhiasan, Pencuri di Sidoarjo Kembalikan Barang Curian Lewat Ojol

Tulis sebuah surat permintaan maaf

Tak hanya mengirim sebagian barang curian. Pencuri juga menulis surat permohonan maaf kepada Indris karena telah mencuri barangnya.

Pencuri mengaku terpaksa melakukan itu karena ia terjerat pinjaman online.

Berikut isi surat yang telah diterjemahkan dalam bahasa Indonesia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hadiri Dharma Santi Nyepi 1946 Saka, Mas Dhito Janji Penuhi Kebutuhan Umat Hindu di Kediri

Hadiri Dharma Santi Nyepi 1946 Saka, Mas Dhito Janji Penuhi Kebutuhan Umat Hindu di Kediri

Regional
Sebanyak 4 Orang Jemaah Haji Asal DI Yogyakarta Berumur di Bawah 20 Tahun Akan Berangkat Tahun Ini

Sebanyak 4 Orang Jemaah Haji Asal DI Yogyakarta Berumur di Bawah 20 Tahun Akan Berangkat Tahun Ini

Regional
Siswi SD di Ambon Jadi Korban Pengeroyokan Sesama Temannya hingga Sesak Napas

Siswi SD di Ambon Jadi Korban Pengeroyokan Sesama Temannya hingga Sesak Napas

Regional
Tinjau Proyek Penanganan Longsor Bengawan Solo, Kepala Dinas PUPR Blora: Targetnya Selesai Akhir Bulan

Tinjau Proyek Penanganan Longsor Bengawan Solo, Kepala Dinas PUPR Blora: Targetnya Selesai Akhir Bulan

Regional
Bayi Laki-laki Ditemukan di Dalam Ember, Ada Surat Isinya Titip Anak

Bayi Laki-laki Ditemukan di Dalam Ember, Ada Surat Isinya Titip Anak

Regional
Vonis Ditunda, Selebgram Adelia Tutupi Wajah Pakai Map Hindari Kamera

Vonis Ditunda, Selebgram Adelia Tutupi Wajah Pakai Map Hindari Kamera

Regional
Hari Keempat Banjir Luwu, Tim SAR Masih Cari Satu Korban Hilang dan Evakuasi 8 Warga

Hari Keempat Banjir Luwu, Tim SAR Masih Cari Satu Korban Hilang dan Evakuasi 8 Warga

Regional
TNI AL Gagalkan Penyelundupan Benih Lobster Rp 15 Miliar ke Singapura

TNI AL Gagalkan Penyelundupan Benih Lobster Rp 15 Miliar ke Singapura

Regional
Dendam Ibu Disebut Dukun Santet, Pria di Ciamis Aniaya Tetangga, Satu Tewas

Dendam Ibu Disebut Dukun Santet, Pria di Ciamis Aniaya Tetangga, Satu Tewas

Regional
Dapat 17 Kursi, PDI-P Kuasai DPRD Kota Semarang

Dapat 17 Kursi, PDI-P Kuasai DPRD Kota Semarang

Regional
Jika BIM Terdampak Erupsi Marapi, Apa Solusi Penerbangan Haji Sumbar?

Jika BIM Terdampak Erupsi Marapi, Apa Solusi Penerbangan Haji Sumbar?

Regional
Polisi Tangkap 2 Pembunuh Mahasiswa di Sorong

Polisi Tangkap 2 Pembunuh Mahasiswa di Sorong

Regional
Mengenang Jembatan Ngembik Magelang Sebelum Dibongkar, Uji Adrenalin sampai Swafoto

Mengenang Jembatan Ngembik Magelang Sebelum Dibongkar, Uji Adrenalin sampai Swafoto

Regional
Pilkada Ende, Calon Independen Wajib Kantongi 21.101 Dukungan

Pilkada Ende, Calon Independen Wajib Kantongi 21.101 Dukungan

Regional
Pernah Panah Anggota TNI, Anggota OPM Kodap IV Sorong Kini Kembali ke NKRI

Pernah Panah Anggota TNI, Anggota OPM Kodap IV Sorong Kini Kembali ke NKRI

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com