Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Takut Gempa Susulan, Warga Brebes Dirikan Tenda di Luar Rumah

Kompas.com - 29/09/2021, 17:43 WIB
Tresno Setiadi,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BREBES, KOMPAS.com - Sejumlah warga di Desa Dawuhan dan Desa Sridadi, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah masih belum berani kembali masuk ke rumahnya setelah rusak akibat gempa magnitudo 3,0 yang terjadi Selasa (28/9/2021).

Sebagian warga memilih mengungsi ke rumah kerabatnya. Sebagian lain bahkan sampai ada yang mendirikan tenda darurat di depan rumahnya hingga Rabu (29/9/2021).

"Warga masih khawatir, cemas, dan merasa lebih nyaman untuk mengungsi maupun mendirikan tenda-tenda,” kata Iswandi warga Desa Dawuhan, kepada wartawan, Rabu.

Baca juga: 23 Rumah Warga Dilaporkan Rusak akibat Gempa Magnitudo 3,0 di Brebes

Iswandi mengaku masih takut masuk ke rumah karena akibat kerusakan yang ditimbulkan gempa dikhawatirkan tempat tinggalnya bakal roboh.

Apalagi, sebut Iswandi, sejumlah warga masih merasakan adanya gempa susulan meski skala kecil.

Iswandi menyebut, sebagian warga sudah mulai melakukan perbaikan rumah yang rusak.

Sebagian lainnya dibiarkan sementara karena terkendala biaya.

Ia berharap Pemerintah Kabupaten Brebes turut tangan memberikan bantuan untuk perbaikan rumah mereka.

“Kami berharap Pemerintah Kabupaten Brebes untuk bisa membantu dengan memperbaiki rumah yang rusak akibat gempa,” sebut Iswandi.

Baca juga: Jumat Malam, Aceh Diguncang Gempa 5,2 Magnitudo

Sementara itu, pada gempa Selasa kemarin, sebut Iswandi, kerusakan terparah terjadi di Dukuh Guci dan Igirowok.

Beruntung saat gempa terjadi banyak warga yang sedang beraktivitas di luar rumah termasuk pergi ke kebun.

"Saat gempa warga merasakan guncangan sampai dua kali," pungkasnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Regional
Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Regional
4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

Regional
Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Regional
Aksi 'Koboi' Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Aksi "Koboi" Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Regional
Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Regional
Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Regional
Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Regional
Penjaring Ikan di Cilacap Hilang Terbawa Arus Sungai Serayu

Penjaring Ikan di Cilacap Hilang Terbawa Arus Sungai Serayu

Regional
Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com