Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konser Jazz Gunung Bromo 2021 Digelar Besok, Simak Aturan Ketat Prokes bagi Penonton

Kompas.com - 24/09/2021, 16:45 WIB
Achmad Faizal,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

PROBOLINGGO, KOMPAS.com - Absen sejak 2019 karena pandemi Covid-19, acara Jazz Gunung kembali digelar di Gunung Bromo, Sabtu (25/9/2021).

Karena dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19, Jazz Gunung digelar dengan protokol kesehatan yang sangat ketat.

Baca juga: Kasus Dugaan Jual Beli Jabatan di Kabupaten Probolinggo, KPK Periksa Sekda dan 2 Kepala OPD

Menurut penggagas Jazz Gunung Sigit Pramono, penonton Jazz Gunung harus sudah dua kali disuntik vaksin.

Selain itu, sebelum masuk area konser, penonton wajib melakukan tes swab antigen dan menjaga jarak.

Mereka pun diwajibkan memakai masker sepanjang acara dan menerapkan aplikasi PeduliLindungi.

"Bahkan di venue konser meskipun di ruang terbuka, penonton dilarang makan dan minum bahkan merokok. Kalau mau merokok di luar venue," terangnya.

Baca juga: Ratusan Ton Bawang Merah Probolinggo Tembus Pasar Thailand

Jazz Gunung digelar di Amfeteater Bromo Jiwa Jawa Resort Bromo.

Penonton dibatasi hanya 300 orang atau 25 persen kapasitas sesuai aturan level 2 PPKM Kabupaten Probolinggo.

Sigit mengaku, tidak memiliki target penonton dalam acara terbatas tersebut.

"Yang kita cari bukan target penonton, tapi event ini menjadi motor konser musik di tengah pandemi yang aman dan digelar sesuai protokol kesehatan," ujarnya.

Baca juga: Puluhan Warga Probolinggo Demo di Kejari, Tuntut Kasus PRIM Ditindaklanjuti

 

Jazz Gunung Bromo 2021 menghadirkan lima grup band beraliran jazz ibukota dan daerah, yakni Janapati (Dewa Budjana-Tohpati), Ring Of Fire Project Feat Fariz RM, The Jam's (Yance Manusama - Otty Jamalus), Dua Empat (Alvin Ghazalie - Misi Lesar, dan grup band asal Kota Surabaya, Surabaya Pahlawan Jazz.

Plh Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono menyebutkan, acara Jazz Gunung Bromo 2021 sudah mendapatkan izin dari Satgas Covid-19 Kabupaten Probolinggo.

Dalam pelaksanaannya nanti, kegiatan akan dikawal dan diawasi oleh tim Satgas Covid-19 dari Pemprov Jatim dan Pemkab Probolinggo.

"Akan ada pengawasan khusus dari tim BPBD Jatim dan Pemkab Probolinggo selama pelaksanaan sampai acara usai," jelasnya.

Baca juga: Sedang Touring Menuju Bali, Moge Pengendara Ini Terbakar di Jalur Wisata Bromo

Pihaknya sangat mendukung pagelaran konser musik Jazz Bromo 2021 dengan komitmen protokol kesehatan yang sangat ketat.

"Bahkan nanti ada beberapa petugas yang khusus mengawasi setiap 25 penonton," ujar Heru.

Menurutnya, acara ini bisa merangsang geliat ekonomi di tengah pandemi.

"Pandemi Covid-19 tidak ada yang tahu sampai kapan akan berakhir. Konser musik yang menurut saya pertama digelar di tengah pendemi ini secara tidak langsung akan merangsang geliat ekonomi daerah, namun syaratnya tetap harus menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat," tutupnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kronologi Suami di Demak Ajak Adik Bunuh Pria yang Lecehkan Istrinya

Kronologi Suami di Demak Ajak Adik Bunuh Pria yang Lecehkan Istrinya

Regional
Aceh Utara Terima 592 Formasi ASN pada 2024

Aceh Utara Terima 592 Formasi ASN pada 2024

Regional
Jalan Raya di Bandung Barat Tertimbun Longsor, Lalu Lintas Bandung-Purwakarta Tersendat

Jalan Raya di Bandung Barat Tertimbun Longsor, Lalu Lintas Bandung-Purwakarta Tersendat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
7.945 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Untidar Magelang, Berikut 8 Lokasi Tesnya

7.945 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Untidar Magelang, Berikut 8 Lokasi Tesnya

Regional
Sandiaga Uno Enggan Berandai-andai Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Sandiaga Uno Enggan Berandai-andai Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Regional
Seribuan Jumatik untuk Berantas Sarang dan Jentik Nyamuk di Babel

Seribuan Jumatik untuk Berantas Sarang dan Jentik Nyamuk di Babel

Regional
Calon Independen Pilkada Lhokseumawe Harus Miliki 5.883 Dukungan KTP

Calon Independen Pilkada Lhokseumawe Harus Miliki 5.883 Dukungan KTP

Regional
Alasan Bandara Supadio Pontianak Turun Status ke Penerbangan Domestik

Alasan Bandara Supadio Pontianak Turun Status ke Penerbangan Domestik

Regional
Kronologi Adik Diduga ODGJ Bunuh Kakak di Klaten, Tetangga Dengar Teriakan Tak Berani Mendekat

Kronologi Adik Diduga ODGJ Bunuh Kakak di Klaten, Tetangga Dengar Teriakan Tak Berani Mendekat

Regional
IRT Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Amankan 5 Terduga Pelaku

IRT Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Amankan 5 Terduga Pelaku

Regional
Cerita di Balik Gol Cantik Witan Sulaeman ke Gawang Yordania

Cerita di Balik Gol Cantik Witan Sulaeman ke Gawang Yordania

Regional
Kebakaran Kapal Ikan Cilacap Renggut 1 Nyawa ABK, Ditemukan Mengambang dengan Luka Bakar di Tubuh

Kebakaran Kapal Ikan Cilacap Renggut 1 Nyawa ABK, Ditemukan Mengambang dengan Luka Bakar di Tubuh

Regional
Pilkada Maluku, Anggota DPR RI Hendrik Lewerissa Ambil Formulir di 5 Parpol

Pilkada Maluku, Anggota DPR RI Hendrik Lewerissa Ambil Formulir di 5 Parpol

Regional
Perempuan di Sragen Tewas Tersengat Aliran Listrik Jebakan Tikus

Perempuan di Sragen Tewas Tersengat Aliran Listrik Jebakan Tikus

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com