Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Respons Ganjar soal Kematian Pasien Covid-19 di Jateng Disebut Tertinggi se-Indonesia

Kompas.com - 16/08/2021, 23:09 WIB
Riska Farasonalia,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Dalam tiga hari terakhir, secara berturut-turut, Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 menyatakan Jawa Tengah menjadi daerah dengan tingkat kematian harian tertinggi.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo membenarkan adanya kenaikan kematian pasien Covid-19.

Namun, dia menyatakan, jumlahnya tidak sebesar yang disampaikan Satgas Covid-19.

Baca juga: UPDATE 16 Agustus: Sebaran 1.245 Kasus Kematian Covid-19, Jateng Masih Tertinggi

Tingginya angka kematian orang yang terkonfirmasi terjangkit virus corona di Jawa Tengah, kata Ganjar, akibat keterlambatan data masuk ke sistem pemerintah pusat.

"Beberapa memang ada data delay. Yang delay-delay diinject itu sekarang tinggal keputusan saja. Maka saya sampaikan kepada mereka yang mengurus termasuk dari pusat kita statement saja ini data mau diapakan," kata Ganjar di Puri Gedeh, Senin (16/8/2021).

Ganjar tidak menrinci selisih data sebenarnya menurutnya dengan data yang disampaikan Satgas Covid-19.

Baca juga: Jateng Kini Lewati Jatim, Ini 15 Provinsi dengan Kasus Kematian Covid-19 Tertinggi

Dia hanya mengatakan perbaikan data angka kematian terus dilakukan, termasuk jika ada kasus pasien yang terpapar Covid-19 untuk kedua kalinya.

"Karena ternyata kita juga menemukan ada orang yang umpama dia positif sudah negatif terus positif lagi ini dihitung satu ada dua orang. Padahal orangnya satu. Nah yang gini ini harus diperbaiki," ujarnya.

Baca juga: UPDATE 15 Agustus: Sebaran 20.813 Kasus Baru Covid-19, Tertinggi di Jateng

Ganjar juga terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk memperbaiki data.

"Ternyata yang dibutuhkan fitting data. Kabupaten atau kota mengeluhkan 'Pak datanya tidak segitu'. Kita menyiapkan fitting data dengan pemerintah pusat dan daerah. Kita minta untuk diperbaiki. Kita coba kemarin buat perbandingan data kasus yang ada dari pusat (dengan) corona.jatengprov.go.id, website kabupaten kota ternyata beda-beda," ucapnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting Listrik

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting Listrik

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Regional
[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com