Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stok Vaksin Menipis di Kabupaten Sumedang, Kadinkes: Paling Cukup untuk Beberapa Hari Saja

Kompas.com - 02/08/2021, 18:49 WIB
Aam Aminullah,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

SUMEDANG, KOMPAS.com - Ketersediaan vaksin Covid-19 di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat menipis. Stok yang masih tersedia hanya akan mencukupi untuk seminggu ke depan.

Sebelumnya, Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir mengatakan, stok vaksin yang masih tersedia beberapa ribu vial vaksin.

"Stok vaksin di Kabupaten Sumedang saat ini memang sudah menipis. Hanya tinggal beberapa ribu vial. Cukup untuk vaksinasi seminggu ke depan," ujar Dony kepada Kompas.com saat meninjau serbuan vaksin TNI AL di Gor Tadjimalela, Senin (2/8/2021).

Baca juga: Okan Kornelius Ajak Warga Sumedang Disiplin Protokol Kesehatan

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang, Dadang Sulaeman membenarkan, jika stok vaksin di Kabupaten Sumedang menipis.

Per hari ini, masih ada sekitar 4.000 vial yang sudah disebar ke 35 Puskesmas.

"Stok vaksin di Sumedang saat ini memang sudah sangat menipis. Yang sudah tersebar di Puskesmas ada sekitar 4.000 vial. Ini paling cukup untuk beberapa hari saja," ujar Dadang kepada Kompas.com melalui telepon, Selasa (2/8/2021).

Baca juga: Aturan Ganjil Genap di Sumedang, Warga: Ini Kota Kecil Tidak Seperti Jakarta, Harusnya Tak Perlu

Untuk itu, Dadang berharap pemerintah pusat mempercepat distribusi vaksin ke Kabupaten Sumedang.

Sehingga pihaknya, bisa cepat dalam melakukan akselerasi vaksinasi di Kabupaten Sumedang.

"Untuk tenaga medis, kami sangat siap. Selain itu juga kami punya 35 Puskesmas, mobile vaksin untuk akselerasi vaksinasi ini. Hanya saja, ini justru terkendala minimnya stok vaksin," tutur Dadang.

Dadang menyebutkan, bila target untuk mencapai herd immunity pada Desember 2021, tentunya harus dibarengi dengan ketersediaan vaksin yang mencukupi.

Di Kabupaten Sumedang sendiri, kata Dadang, pada bulan Agustus ini ingin mengakselerasi vaksinasi di kawasan pendidikan Jatinangor.

"Untuk itu, kami sangat berharap pemerintah pusat segera mendistribusikan vaksin ke Sumedang," kata Dadang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perjuangan Guru Erni Seberangi Lautan demi Mengajar, Perahu yang Dinaiki Pernah Terbalik

Perjuangan Guru Erni Seberangi Lautan demi Mengajar, Perahu yang Dinaiki Pernah Terbalik

Regional
Cekcok dengan Ibunya, Mahasiswa di Banjarmasin Ditemukan Tewas Gantung Diri

Cekcok dengan Ibunya, Mahasiswa di Banjarmasin Ditemukan Tewas Gantung Diri

Regional
Banjir Rendam Sekolah di Maja Lebak, Seluruh Murid Diliburkan

Banjir Rendam Sekolah di Maja Lebak, Seluruh Murid Diliburkan

Regional
Untidar Magelang Kini Jadi BLU, Rektor Klaim UKT Tak Naik

Untidar Magelang Kini Jadi BLU, Rektor Klaim UKT Tak Naik

Regional
Kisah Siswa SDN 104 Krui, Naik ke Bukit Cari Sinyal Belajar 'Online' buat Ujian

Kisah Siswa SDN 104 Krui, Naik ke Bukit Cari Sinyal Belajar "Online" buat Ujian

Regional
Kisruh Penerima KIP Kuliah di Undip Semarang, Ini Penjelasan Pihak Kampus

Kisruh Penerima KIP Kuliah di Undip Semarang, Ini Penjelasan Pihak Kampus

Regional
Korupsi BLT Covid-19, Mantan Kades di Tangerang Divonis 2,5 Tahun Penjara

Korupsi BLT Covid-19, Mantan Kades di Tangerang Divonis 2,5 Tahun Penjara

Regional
28 Calon TKI Ilegal yang Akan Berangkat ke Malaysia Diselamatkan di Pesisir Nunukan

28 Calon TKI Ilegal yang Akan Berangkat ke Malaysia Diselamatkan di Pesisir Nunukan

Regional
Santap Jamur Liar dari Pekarangan Rumah, Sekeluarga di Cilacap Keracunan

Santap Jamur Liar dari Pekarangan Rumah, Sekeluarga di Cilacap Keracunan

Regional
Jalan Rangkasbitung-Bogor Longsor, Kendaraan Roda Empat Dialihkan ke Jalur Alternatif

Jalan Rangkasbitung-Bogor Longsor, Kendaraan Roda Empat Dialihkan ke Jalur Alternatif

Regional
Calon Perseorangan Pilkada Sumbar 2024 Butuh 347.532 Dukungan

Calon Perseorangan Pilkada Sumbar 2024 Butuh 347.532 Dukungan

Regional
Ingin Diresmikan Jokowi, Pembangunan Bendungan Keureto Aceh Dikebut

Ingin Diresmikan Jokowi, Pembangunan Bendungan Keureto Aceh Dikebut

Regional
Rugikan Negara Rp 8,5 Miliar, Mantan Dirut PDAM Kabupaten Semarang Ditahan

Rugikan Negara Rp 8,5 Miliar, Mantan Dirut PDAM Kabupaten Semarang Ditahan

Regional
Kebakaran Kapal Wisata di Labuan Bajo Diduga akibat Korsleting di Ruang Mesin

Kebakaran Kapal Wisata di Labuan Bajo Diduga akibat Korsleting di Ruang Mesin

Regional
Segera Buka Penjaringan Bakal Cawalkot Solo, Gerindra Cari Sosok yang Bisa Lanjutkan Kerja Gibran

Segera Buka Penjaringan Bakal Cawalkot Solo, Gerindra Cari Sosok yang Bisa Lanjutkan Kerja Gibran

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com