Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belasan Pekerja Pelabuhan di Sebatik Positif Covid-19, Diduga Terjangkit Varian Baru

Kompas.com - 23/06/2021, 13:58 WIB
Ahmad Dzulviqor,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

NUNUKAN, KOMPAS.com – Belasan pekerja proyek Pelabuhan Lintas Batas Negara (PLBN) di Pulau Sebatik, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, terkonfirmasi positif Covid-19.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Nunukan Aris Suyono mengatakan, kasus diduga berasal dari seorang pekerja PT Pembangun Perumahan (PP).

"Sebaran wabah Covid-19 berasal dari karyawan PT PP berusia 29 tahun yang dinyatakan positif. Dia pelaku perjalanan dari Kota Bandung, Jawa Barat," ujarnya, Rabu (23/6/2021).

Baca juga: Covid-19 Varian India Diduga Sudah Masuk Pulau Sebatik, WNI di Perbatasan Diminta Waspada

Saat kembali dari Bandung pada pekan lalu, laki-laki tersebut menunjukkan gejala seperti orang terjangkit influenza.

Saat memeriksakan diri ke Puskesmas, dokter melakukan tes usap dan hasilnya positif Covid-19.

Penelusuran kontak erat kemudian dilakukan. Dari 50 pekerja lapangan PT PP yang tinggal satu asrama dengan pekerja itu, sebanyak 17 rekannya juga terkonfirmasi Covid-19.

"Tim Satgas sudah melakukan tindakan dan pemantauan. Dari tracing, kami temukan ada penularan ke satu orang warga lokal di luar komunitas karyawan PT PP," imbuh Aris.

Saat ini, ada tiga kluster perusahaan di Nunukan yaitu perusahaan perkebunan kelapa sawit PT Sebakis Inti Lestari (SIL), perusahaan tambang PT Mandiri Inti Perkasa (MIP), dan PT Pembangun Perumahan (PP).

Baca juga: Penambangan Pasir Ilegal, Garis Pantai Pulau Sebatik Bergeser 60 Meter, Rumah Terancam Hilang

PT PP merupakan kontraktor pelaksana pengerjaan proyek nasional Pelabuhan Lintas Batas Negara (PLBN) yang salah satunya dibangun di perbatasan RI – Malaysia pulau Sebatik.

Namun, Aris curiga dengan kasus yang terjadi di PT PP. Menurutnya, prevalensi wabahnya cukup cepat sehingga butuh kehati-hatian ekstra.

"Dalam sepekan, ada kita temukan 17 kasus dalam komunitas dan warga lokal yang terpapar Covid-19. Itu penularan yang cukup cepat, dan saya berharap ini bukan varian baru. Kita sudah kirim samplenya ke BBLK (Balai Besar Laboratorium Kesehatan) Surabaya," kata Aris.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Regional
Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Regional
Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Regional
Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Regional
Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, 'Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta'

Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, "Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta"

Regional
Menparekraf Sandiaga Uno Kunjungi Kampung Tenun di Bima, Beli Kain Motif Renda

Menparekraf Sandiaga Uno Kunjungi Kampung Tenun di Bima, Beli Kain Motif Renda

Regional
Sempat Menghilang, Pedagang Durian 'Sambo' Muncul Lagi di Demak

Sempat Menghilang, Pedagang Durian "Sambo" Muncul Lagi di Demak

Regional
Diajak Menikah, Mahasiswi Ditipu Marinir Gadungan hingga Kehilangan Uang dan Ponsel

Diajak Menikah, Mahasiswi Ditipu Marinir Gadungan hingga Kehilangan Uang dan Ponsel

Regional
Hilang 9 Hari, Nenek 80 Tahun di Sikka Ditemukan Meninggal

Hilang 9 Hari, Nenek 80 Tahun di Sikka Ditemukan Meninggal

Regional
Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Regional
Irjen Pol Purn Johni Asadoma Mendaftar sebagai Calon Gubernur NTT ke PAN

Irjen Pol Purn Johni Asadoma Mendaftar sebagai Calon Gubernur NTT ke PAN

Regional
Jadi Bandara Domestik, SMB II Palembang Tetap Layani Penerbangan ke Jeddah dan Mekkah

Jadi Bandara Domestik, SMB II Palembang Tetap Layani Penerbangan ke Jeddah dan Mekkah

Regional
Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Regional
Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Regional
BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com