Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tragedi Hari Lebaran, Ibu Hamil 2 Bulan Tewas di Tangan Maling Motor

Kompas.com - 21/05/2021, 13:53 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Mujihati (25), ibu hamil warga Desa Sekarpuro, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang tewas di Hari Raya Idul Fitri, Kamis (13/5/2021).

Ia tewas setelah ditusuk berkali-kali oleh RM (23) warga Bangkalan, Madura yang berprofesi sebagai tukang cukur.

RM masuk ke dalam rumah Mujihati karena ingin mencuri motor milik korban untuk dibawa pulang ke kampung halaman.

Baca juga: Kronologi Tewasnya Wanita Hamil di Hari Lebaran, Ditusuk 27 Kali dengan Gunting oleh Maling Motor

"Saya ingin pulang kampung lalu saya curi motornya agar bisa balik ke kampung (Bangkalan Madura)," ungkap RM saat sebelum digelandang petugas menuju ruang tahanan Polres Malang

Korban seorang diri di dalam rumah

Di hari kejadian, RM yang bekerja tak jauh dari rumah korban melihat pintu pagar milik korban terbuka.

Saat masuk ke dalam garasi, ia melihat dua motor terparkir. Ia berniat mengambil motor honda beat yang kuncinya masih terpasang.

Baca juga: Sadis, Wanita Hamil Ditusuk Berkali-kali oleh Maling Motor, Korban Tewas

Namun ia masuk ke dalam rumah untuk mencari barang lain yang akan dicuri. Saat itu ia melihat korban seorang diri di dalam kamar karena seluruh keluarganya shalat Ied.

Karena takut ketahuan ia pun menusuk korban yang sedang hamil 2 bulan berkali-kali dengan gunting.

Ia kemudian melukai leher korban dengan pisau yang ambil dari dapur. Setelah memastikan korban tewas, RM kabur membawa motor korban yang ada di garasi.

"Awalnya saya tidak ada niat untuk membunuh. Tapi karena takut ketahuan saja saya melakukan itu (kekerasan)," imbuhnya.

Baca juga: Diduga Depresi Hamil di Luar Nikah, Perempuan 17 Tahun di Blora Gantung Diri

Ia mengaku selama bekerja sebagai tukang potong rambut, RM tak mampu beli motor hingga akhirnya memilih mencuri.

"Saya tidak punya motor akhirnya mencuri untuk bisa pulang kampung," tutupnya.

Sementara korban yang terluka langsung dievakuasi ke rumah sakit. Namun sayangnya ia meninggal dunia karena luka parah. Di tubuh korban ditemukan 27 luka tusukan yang membuat dia kehabisan darah.

Saat dikonfirmasi, Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar membenarkan kejadian tersebut.

Baca juga: Ibu Hamil Sampai Ditandu ke Puskesmas, Pemkab Pandeglang: Lahannya Milik PTPN

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Regional
Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Regional
Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Regional
Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Kilas Daerah
Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Regional
Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Regional
Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Regional
Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Regional
4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

Regional
3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

Regional
Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Regional
Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Regional
Utang Pelanggan PDAM Magelang Capai Rp 150 Juta, Banyak Rumah Kosong

Utang Pelanggan PDAM Magelang Capai Rp 150 Juta, Banyak Rumah Kosong

Regional
Kronologi Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dicekik dengan Sabuk dan Dipukul Batu

Kronologi Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dicekik dengan Sabuk dan Dipukul Batu

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com