Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Bupati Ini Pakai Duit Pribadi Beli Mobil Maung Pindad Rp 600 Juta untuk Mobil Dinas, Siapa Saja?

Kompas.com - 24/02/2021, 17:53 WIB
Pythag Kurniati

Editor

Beli Maung, Bupati Gunungkidul sudah punya Land Rover

Menyusul Hendy, Bupati Gunungkidul terpilih Sunaryanta juga membeli mobil Maung seharga Rp 600 juta.

Alasannya sama seperti Hendy, yakni kondisi geografis Gunungkidul yang termasuk daerah pegunungan.

"Saya melihat medan di Gunungkidul berbukit dan terjal. Apalagi saat musim hujan seperti saat ini, mobil biasa tidak akan kuat," kata Sunaryanta di rumahnya, Padukuhan Kwarasan Wetan, Kalurahan Kedungkeris, Kapanewon Nglipar, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Rabu (24/2/2021).

Sunaryanta yang merupakan mantan ajudan Menteri Pertahanan itu memang menyukai mobil jip. Dia sudah memiliki Land Rover Defender adventure dengan kisaran harga Rp 2 miliar.

Pemkab Gunungkidul pun sebenarnya sudah menyediakan dua mobil dinas, yakni sedan Toyota Altis dan SUV Toyota Fortuner.

Melansir Tribun Jogja, Sunaryanta mengklaim tidak menggunakan anggaran APBD sepersen pun untuk pembelian Maung Pindad tersebut.

Rencananya, mobil akan tiba di Gunungkidul pada akhir pekan ini dan dipakai Senin depan.

Baca juga: Kini Batal Diberikan, Ini Duduk Perkara Dana Hibah Rp 9 Miliar untuk Yudhoyono Foundation

Spesifikasi

Kendaraan taktis ringan (Rantis) Maung Pindad resmi diserahkan ke TNI ADRANTIS MAUNG/PINDAD Kendaraan taktis ringan (Rantis) Maung Pindad resmi diserahkan ke TNI AD
Pindad mengeluarkan dua versi Maung, yakni untuk militer dan untuk sipil.

Perbedaannya ialah pada persenjataan dan perangkat GPS untuk melacak kendaraan.

Maung menggunakan basis mesin Toyota Hilux 2.494 cc turbo diesel 4 Cylinder, 16 Valve DOHC.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 149 tk dan torsinya 400 Nm.

Sumber: Kompas.com (Penulis : Bagus Supriadi, Markus Yuwono | Editor : Teuku Muhammad Valdy Arief, Dheri Agriesta), Tribun Jogja

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com