Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kurangi Mobilitas Orang, Pemkot Palembang Gandeng Gojek Antar Obat dan Surat Rujukan

Kompas.com - 04/02/2021, 13:33 WIB
Aji YK Putra,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com - Pemerintah kota Palembang menggandeng aplikasi Ojek Online (Ojol) Gojek untuk mengantarkan obat dan surat rujukan ke warga tanpa datang ke tempat layanan kesehatan.

Penggunaan aplikasi itu, untuk menekan mobilitas orang ditengah pandemi Covid-19 sehingga penyebaran virus Corona dapat dicegah.

Layanan GoSend dari aplikasi Gojek saat ini telah digunakan untuk 41 Pusat Kesehatan Masyarat(Puskemas) di kota Palembang sejak (2/2/2021) kemarin.

Baca juga: Per April, 4.000 Guru di Palembang Akan Divaksinasi Covid-19

Wali Kota Palembang Harnojoyo mengatakan, penggunaan aplikasi itu sangat membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

Dimana warga tak lagi takut datang ke tempat puskesmas untuk mengambil obat ataupun surat rujukan.

Sehingga, kontak fisik dan pergerakan orang yang dikhawatirkan dapat menyebabkan kerumunan pun dapat berkurang.

"Seperti inilah teknologi bisa bermanfaat untuk orang banyak. Bisa berkontribusi kepada publik secara luas. Layanan dari aplikasi ini tentu lebih dari cukup untuk melayani 1,7 juta warga Palembang,” kata Harno di Palembang, Kamis (4/2/2021).

Baca juga: Sampah di Palembang Tembus 1.200 Ton Per Hari, Terbanyak dari Area Pasar

Mitigasi penyebaran Covid-19

Vice President Regional Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) Gojek Indonesia, Erika Agustine menambahkan, penggunaan aplikasi GoSend  untuk memudahkan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari mereka. 

Selain itu, upaya tersebut bagi dari untuk memitigasi penyebaran Covid-19.

"Sekarang masih dalam tahap proses adaptasi terhadap tatanan kehidupan yang baru, kami berupaya untuk terus bisa diandalkan dalam berbagai situasi melalui pemanfaatan teknologi digital. Salah satunya adalah mengirimkan obat-obatan yang dibeli oleh pelanggan,"ujarnya.

Jika selama ini GoSend digunakan untuk pengiriman barang atau dokumen, namun kini masyarakat bisa menggunakannnya untuk mengantarkan obat-obatan yang dipesan dan akan di antar sesuai alamat penerima.

Baca juga: Soal Dokter Palembang Ditemukan Tewas Sehari Usai Divaksin Covid-19, Ahli Forensik Menduga Serangan Jantung

Bisa pakai BPJS Kesehatan

Adapun penggunakan aplikasi tersebut yakni dengan membuka laman https://linktr.ee/PuskesmasPLM , kemudian pasien memilih puskesmas terdekat sesuai faskes BPJS. Selanjutnya pasien akan otomatis terheubung dengan Whatsapp Costumer Service yang dipilih.

Selanjutnya, pasien akan konfimrasi dengan customer service pengambilan obat dan surat rujukan. Lalu, Call center akan menyiapkan pesanan dan melakukan order Gosend sesuai alamat pasien.

Jika setuju, pihak Customer Service akan menyiapkan obat dan mengifokan biaya pengiriman sesuai alamat yang dituju. Selain itu pasien juga harus menyertakan kartu BPJS dan dokumen yang dibutuhkan, lewat WhatsApp Customer Service.

"Dalam menjalankan layanan GoSend ini, seluruh mitra Gojek wajib mengedepankan protokol kesehatan dengan menerapkan jaga jarak  serta melengkapi diri dengan masker dan alat perlindungan diri lainnya bagi mitra Gojek," tambah Erika.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com