Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerumunan Fan Artis TikTok di Madiun, Manajer Restoran: Mereka Datang untuk Review Makanan

Kompas.com - 25/01/2021, 19:48 WIB
Muhlis Al Alawi,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

 

Septi menjelaskan, setiap konsumen yang masuk ke Restoran I-Club melewati pengecekan suhu tubuh. Tetapi, karyawan yang bertugas tak mampu mengendalikan fan ViensBoy yang semakin banyak pada pukul 13.30 WIB.

Hal itu terjadi karena karyawan yang bertugas di restoran dikurangi 50 persen selama penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Kota Madiun.

Pengurangan petugas dilakukan karena omzet restoran terus turun.

“Di hari normal petugas yang berjaga sebanyak enam orang. Sementara saat PPKM hanya dua orang saja,” kata Septi.

Tak urus izin

Septi tak punya persiapan khusus saat rombongan ViensBoys itu datang ke restorannya. Sebab, tak pernah ada jadwal acara pada hari itu.

Petugas keamanan juga diliburkan. Mereka hanya masuk pada malam hari untuk menjaga gedung.

Baca juga: Alasan Ketua DPD PDI-P Bali Pakai 1 Sendok Menyuapi 2 Bupati Terpilih: Spontan dan Cepat

Septi juga tak mengurus izin di kepolisian karena tak pernah ada acara jumpa fan.

Manajemen I-Club tak mengurus izin karena hanya menerima reservasi tempat makan untuk 12 orang.

Apalagi, I-Club memiliki ruang yang luas yang bisa digunakan. 

Ia tak menyangka kedatangan ViensBoys yang hendak me-review aneka menu di I-Club akan berujung masalah.

Tak jadi review makanan

Septi menyebutkan, manajemen ViensBoys juga mengaku tak pernah mengundang fan saat makan di Restoran I-Club. 

Saat fan mulai berdatangan, ViensBoys tak jadi me-review makanan. Padahal, sejumlah menu makanan telah disiapkan pihak restoran.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com