Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beraksi 16 Kali di Jateng, 3 Spesialis Pembobol Minimarket Ditembak Polisi

Kompas.com - 19/10/2020, 16:28 WIB
Tresno Setiadi,
Dony Aprian

Tim Redaksi

BREBES, KOMPAS.com - Aparat kepolisian menangkap tiga pelaku spesialis pembobol minimarket yang telah beraksi sebanyak belasan kali di wilayah Jawa Tengah.

Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto mengatakan, petugas menangkap ketiganya di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Barat.

"Tiga pelaku sudah ditahan. Selain di Brebes pelaku juga beraksi di beberapa daerah lainnya di Jawa Tengah," kata Gatot Yulianto saat konferansi pers di Mapolres Brebes, Senin (19/10/2020).

Baca juga: Hindari CCTV, Pembobol Minimarket Tutupi Wajah Pakai Kantong Plastik

Ketiga pelaku sendiri sedikitnya telah membobol minimarket sebanyak 16 kali.

Mereka adalah Suparhan (41) warga Kota Pekalongan, Slamet Susanto (41) warga Kabupaten Pemalang, dan Ajung Toni (40) warga Kabupaten Tegal.

Penangkapan para pelaku dilakukan di dua lokasi berbeda dipimpin langsung Kanit I Satreskrim Polres Brebes Aiptu Titok Ambar Pramono.

"Ketiganya terpaksa ditembak karena melawan saat ditangkap," kata Gatot.

Sebelum dibekuk polisi, pelaku terakhir kali beraksi di sebuah minimarket di wilayah Kalierang, Kecamatan Bumiayu, Brebes.

"Selain empat TKP di wilayah Brebes, sisanya di wilayah Kendal, Pekalongan, Pemalang, dan Batang dengan total 16 TKP," katanya.

Baca juga: Seorang Ibu Tertangkap Ngutil di Minimarket, Hasil Curian Dijual Murah ke Tetangga

Dalam melancarkan aksinya, kata Gatot, mereka masuk lewat atap dengan cara menggunting kawat duri dan memotong atap seng.

Dari tangan ketiga pelaku, polisi mengamankan barang bukti berupa satu unit kendaraan roda empat, sebuah tali yang digunakan memanjat, lima buah ponsel, dua buah kunci dan tiga karung untuk membawa hasil curian.

Mereka dikenakan Pasal 363 Ayat (1) ke-3, 4 dan 5 KUHP dengan ancaman kurungan penjara selama sembilan tahun.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com