Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal Mencuri, 5 Anak Rusak Fasilitas 2 Sekolah

Kompas.com - 14/10/2020, 11:18 WIB
Hadi Maulana,
Farid Assifa

Tim Redaksi

"Anak-anak ini kurang pengawasan orangtua. Bahkan ada satu anak itu tidak punya orangtua dan hanya tinggal bersama neneknya," kata Adenan, Senin (12/10/2020).

Ia mengatakan, kurangnya pengawasan dari orangtua anak itu terbukti dari seringnya kelima orang anak ini pergi keluar untuk berkumpul dan bermain game di warung internet.

Menurutnya, selain perusakan terhadap sekolah, kelima anak ini beberapa di antaranya juga pernah mencuri kotak amal di sebuah kafe dan tempat lainnya.

"Salah satu anak misalnya, si GL (14) ini dia dalam satu bulan terakhir telah beberapa kali diamankan oleh Polsek karena melakukan pencurian," terang Adenan.

Adenan mengatakan, kelima anak di bawah umur itu sangat membutuhkan pembinaan agar ke depannya tidak mengulangi perbuatan serupa.

"Mereka ini tidak punya arah dan tujuan sehingga butuh pembinaan," jelas Adenan.

Baca juga: Pria Ini Perkosa Anak Angkat Saat Istri Tak di Rumah

Ia mengimbau semua orangtua agar lebih ketat mengawasi anak-anaknya sehingga terhindar dari perbuatan yang merugikan orang banyak.

"Kami imbau kepada seluruh orangtua untuk lebih memberikan perhatiannya kepada anak. Tidak adanya perhatian orangtua akan berdampak terhadap mental dan psikis anak sehingga dengan mudah terpengaruh melakukan tindakan seperti ini. Jadi, saya sampaikan, mari bersama tingkatkan pengawasan terhadap anak dengan memberikan perhatian," pungkas Adenan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com