Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan Pengusaha Warteg Kalahkan Covid-19, Naik Travel dari Depok, Sembuh Diiringi Tabuhan Rebana

Kompas.com - 05/07/2020, 07:00 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Hampir sebulan dirawat karena positif Covid-19, KH (56) akhirnya dinyatakan sembuh dan boleh pulang dari RSIA Harapan Anda Kota Tegal, Jumat (3/7/2020).

Pengusaha warteg berinisial KH itu pulang dari rumah sakit setelah menjalani perawatan selama 27 hari.

Ia dinyatakan sembuh dan pulang disambut iringan tabuhan rebana.

Baca juga: Iringan Rebana Sambut Kepulangan Pengusaha Warteg yang Sembuh dari Covid-19

Pulang dari Depok pakai travel

ilustrasi sopiriStockphoto/forrest9 ilustrasi sopir
KH merupakan pengusaha warteg yang bekerja di Depok, Jawa Barat.

KH yang merupakan warga Kecamatan Margadana, Kota Tegal itu diketahui sudah terinfeksi Covid-19 sejak dari Depok.

Dia sudah mengalami gejala Covid-19 saat di Depok. KH memutuskan pulang menggunakan jasa travel ke Kota Tegal.

Sampai di Tegal, KH langsung menuju ke RS untuk memeriksakan kondisinya hingga kemudian dinyatakan positif Covid-19.

Dia dirawat di RSIA Harapan Anda sejak 5 Juni 2020.

Baca juga: Sederet Cerita Mereka yang Jalani Belasan hingga Puluhan Kali Tes Swab Covid-19

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com