Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tebing 30 Meter Longsor, Jalur Lintas Selatan Cianjur Lumpuh

Kompas.com - 05/03/2020, 12:33 WIB
Firman Taufiqurrahman,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

CIANJUR, KOMPAS.com – Tebing setinggi 30 meter di Kampung Sarogol, Desa Salagedang, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat longsor, Kamis (5/3/2020) dini hari.

Tidak ada korban jiwa maupun luka di kejadian itu, namun arus lalu lintas dari kedua arah sempat dialihkan ke jalur alternatif, karena badan jalan tertutup material longsor.

Camat Cibeber Ali Akbar mengatakan, kejadian longsor di wilayah tersebut terjadi dua kali, kemarin petang dan dini hari tadi.

Baca juga: Tebing Sungai Citarum Longsor, Dua Rumah Rusak

Petugas gabungan dari TNI/Polri, BPBD Cianjur, Relawan Tangga Bencana (Retana), perangkat desa dan kecamatan dan dibantu masyarakat setempat, masih melakukan pembersihan badan jalan dari material longsor.

“Arus kendaraan sempat terputus dari kedua arah. Namun, tadi sekitar pukul 10.00 WIB, sudah bisa dilalui kendaraan dengan aman. Namun, tetap masih harus berhati-hati,” kata Ali kepada Kompas.com via telepon, Kamis (5/3/2020).

Baca juga: Tebing Longsor Tutup Jalan Pekalongan-Banjarnegara

Terjunkan alat berat

Kendati akses jalan sudah terbuka. Namun, proses pembersihan masih dilakukan karena masih ada material longsor yang menutup bahu jalan.

"Assemen sementara di lapangan, penyebabnya karena intensitas hujan yang tinggi. Sebenarnya, kalau longsoran kecil sering terjadi, karena memang kondisi tanah tebingnya memang gembur," ujar dia.

Baca juga: Tebing 8 Meter Longsor hingga Tutup Jalan di Cianjur, Satu Warga Jadi Korban

Dihubungi terpisah, Sekretaris BPBD Kabupaten Cianjur Mokhamad Irfan Sofyan mengatakan, personel telah diterjunkan ke lokasi untuk melakukan pembersihan material longsor dan asesmen.

 “Alat berat juga diterjunkan karena ada material keras yang harus disingkirkan dari badan jalan. Arus lalu lintas sudah bergerak, namun masih harus berhati-hati,” kata Irfan kepada Kompas.com, Kamis.

Baca juga: Detik-detik Evakuasi Korban Heli MI-17, Tebing Sakral, Medan Ekstrem, hingga Libatkan Warga Setempat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com