BENGKULU, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo beserta rombongan tiba di Bandara Fatmawati, Provinsi Bengkulu, Rabu (5/2/2020) sekitar pukul 09.25 WIB.
Setelah tiba di Bandara Fatmawati, Bengkulu, rombongan presiden menuju kawasan Simpang Lima Ratu samban, Kota Bengkulu.
Kehadiran presiden di Bengkulu yakni meresmikan Monumen Ibu Agung Fatmawati yang terletak di Simpang Lima Ratu Samban, pusat Kota Bengkulu.
Baca juga: Kisah Cinta Bung Karno, Sempat Ditolak Fatmawati karena Tak Mau Dipoligami
Tak hanya itu, Jokowi dijadwalkan akan menghadiri haul Ibu Agung Fatmawati Soekarno pada 5 Februari 2020.
Fatmawati merupakan putri asal Provinsi Bengkulu yang dipinang Bung Karno menjadi Ibu Negara. Fatmawati juga berjasa dalam menjahit bendera merah putih pada Proklamasi 17 Agustus 1945.
Baca juga: Kisah Cinta Bung Karno, Sempat Ditolak Fatmawati karena Tak Mau Dipoligami
Sebelumnya Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah mengatakan terdapat beberapa agenda besar yang harus dipersiapkan bersama keluarga besar Fatmawati Soekarno dalam rangka kegiatan Haul Ibu Agung Fatmawati Soekarno pada tanggal 5 Februari 2020 nanti.
Pertama, kata Gubernur Rohidin, peresmian Monumen Ibu Agung Fatmawati Soekarno Penjahit Bendera Pusaka Merah Putih yang akan dipusatkan di lokasi monumen di Simpang Lima Kota Bengkulu.
Selain itu presiden juga dijadwalkan meresmikan "Groundbreaking" tol trans Sumatera, peresmian PLTU Teluk Sepang dan UIN di Bengkulu.
Namun dalam kunjungan kali ini agenda presiden hanya meresmikan monumen Fatmawati. Sejumlah agenda lainnya dibatalkan karena ada kegiatan kenegaraan lainnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.