Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembina Pramuka Diduga Cabuli Sejumlah Siswi SMP di Gunungkidul

Kompas.com - 10/01/2020, 12:06 WIB
Markus Yuwono,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

YOGYAKARTA,KOMPAS.com- Seorang Pembina Pramuka salah satu SMP di Kecamatan Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, diduga mencabuli beberapa anak didiknya.

Dugaan pencabulan ini terungkap setelah beberapa orangtua siswi SMP itu mengadukan perbuatan pembina Pramuka itu ke sekolah.

Setelah dikonfrontir dengan orangtua muridnya, pembina Pramuka berinisial ED mengaku telah mencium sejumlah siswi di SMP tersebut.

Pertemuan ED dan orangtua muridnya sempat viral di media sosial.

Baca juga: Tersangka Pencabulan di Pademangan Pernah Jadi Korban Pelecehan Seksual

Para orangtua yang tidak terima dengan perbuatan ED kemudian melapor ke Polsek Gedangsari.

Kapolsek Gedangsari AKP Solechan mengatakan, sudah tujuh orang saksi dan korban diperiksa dalam dugaan pencabulan ini.

Dari pengakuan ED, dugaan pencabulan itu dilakukannya pada Agustus 2019 dan Desember 2019.

"Dengan bujuk rayu beberapa siswi dilakukan ciuman dan lainnya," ucap Solechan, Jumat (10/1/2020).

Baca juga: Mengaku Bisa Cabut Pelet, Dukun Cabul Perdayai Gadis 16 Tahun

ED diduga mencabuli muridnya di sekolah dan perkemahan yang terletak di Sleman, Yogyakarta. Menurut Solechan, para murid yang diduga dicabuli ED mengalami trauma.

Solechan menjelaskan, orangtua murid yang melapor ke Polsek Gendangsari diarahkan untuk kembali melapor dugaan pencabulan ini ke Polres Gunungkidul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com