Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Video Begal Rampas Barang Pengemudi Ojol di Makassar, Polisi Buru Pelaku

Kompas.com - 06/01/2020, 16:42 WIB
Himawan,
Khairina

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Sebuah rekaman CCTV yang memperlihatkan kawanan begal mengancam seorang pengendara ojek online saat tengah memarkirkan motornya viral di media sosial.

Video tersebut dibagikan oleh akun bernama OJOLMAKASSAR di Facebook.

Dalam video tersebut, terlihat dua orang yang mengancam pengendara yang tengah memarkirkan motornya dengan menggunakan parang.

Baca juga: Viral Video Longsor di Sumedang, Ini Kejadian Sebenarnya

Sang pengendara yang disodori dua bilah parang terpaksa memberikan handphone kepada kedua orang tersebut. 

Dalam caption video yang diunggah akun OJOLMAKASSAR itu, terlihat peristiwa tersebut terjadi di Jalan Traktor IV, Kecamatan Tamalate, Makassar, Minggu (5/1/2019) sekitar pukul 05.00 WITA dinihari.

Kapolsek Tamalate Kompol Arif Amiruddin yang dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.

Menurutnya, peristiwa itu merupakan aksi pencurian dengan kekerasan yang dilakukan oknum kepada pengemudi ojek online bernama Ardiansyah.

"(Korban) baru memarkir motornya di dalam kosnya. Awalnya satu pria menarik kerah baju korban disertai ancaman dengan senjata tajam. Parang sama busur. Si pemegang parang ini bilang serahkan semua barang dan uangmu," kata Arif melalui sambungan telepon, Senin (6/1/2020).

Baca juga: Istri Pulang Minta Cerai, Suami Bongkar Rumah dengan Alat Berat, Videonya Viral

Arif mengatakan, pihaknya kini masih mencari kawanan begal tersebut.

Dia mengatakan, korban tidak mengalami luka fisik tetapi mengalami kerugian yang ditaksir mencapai Rp 2,5 juta setelah menyerahkan handphone dan uang sebesar Rp 300 ribu kepada komplotan begal tersebut.

"Pelakunya masih dalam lidik. Anggota sedang bekerja mohon doanya semoga cepat terungkap," tambah Arif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com