Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus Trans Jogja Tabrak Pelajar, Ombudsman Minta Klarifikasi Pengelola

Kompas.com - 04/12/2019, 07:44 WIB
Wijaya Kusuma,
Khairina

Tim Redaksi

Rata-rata jika rute pendek, waktu istirahat pengemudi antara 10 menit sampai 15 menit. Sedangkan rute jarak jauh waktu istirahatnya antara 25 menit sampai 30 menit.

"Artinya, mungkin ada kebutuhan istirahat yang lebih. Ini yang akan coba kita lihat apakah memang waktu istirahat yang diberikan itu memang cukup memadai atau tidak," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Sekretariat PT AMI, Rina mengatakan ORI DIY meminta klarifikasi dan menanyakan tentang pengelolaan Trans Jogja. ORI DIY juga sedikit menyinggung mengenai peristiwa kecelakaan.

"Tentang pengelolaan Trans Jogja selama ini, di sisi pembinaan dan lain sebagainya.Apa yang telah kita lakukan supaya tidak terjadi Laka," ujarnya.

Rina menjelaskan kepada ORI DIY jika PT AMI telah melakukan pembinaan terhadap para pengemudi. Di dalam pembinaan itu, PT AMI menekankan agar pengemudi menaati rambu-rambu lalu lintas.

"Kita menyampaikan tentang aturan lalu lintas yang harus ditaati dan pengemudi kita juga harus disiplin atas hal itu," paparnya.

Selain PT AMI, ORI DIY juga meminta keterangan dari Kasat Lantas Polres Sleman.

Kasat Lantas Polres Sleman AKP Mega Tetuko menyampaikan ORI meminta penjelasan terkait penanganan kecelakaan.

"Ya tentang penanganan Kita sudah sejauh mana. Fakta-fakta dari penyidikan itu kita sampaikan," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com