Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikira Pencuri, Mahasiswi Ini Ditembak Senapan Angin oleh Kakak Ipar

Kompas.com - 18/11/2019, 12:24 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Menduga ada seorang pencuri yang akan menyatroni rumahnya, UT (30) warga Deas Trikoyo, Kabupaten Musirawas, Jambi, justru tembak adik iparnya sendiri dengan senapan angin.

Akibatnya, korban, Siti Khotimah (25), terluka di bagian dada kanan.

Sementara itu, setelah mengetahui bahwa yang ditembak adalah adik iparnya sendiri, UT segera menolong dan membawa Siti ke RS Siloam untuk menjalani perawatan.

"Dia tidak tau kalau yang ditembaknya ternyata adik iparnya sendiri yang baru pulang dari Palembang," kata Kapolsek Tugumulyo, AKP Dedi Purma Jaya, Sabtu (16/11/2019).

Kronologi menurut polisi

Dedi menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi saat korban hendak singgah ke rumah UT pada Sabtu dini hari.

Sesampainya di rumah kakak iparnya tersebut, korban yang berstatus mahasiswi itu lalu menggedor-gedor rolling door agar segera dibuka.

Namun, setelah cukup lama menunggu, pintu rumah kakak iparnya itu tak kunjung terbuka.

Saat itulah korban terkena peluru senapan angin yang ternyata berasal dari kakak iparnya sendiri.

Baca juga: Baru Dibeli 4 Hari, Toyota Alphard Hilang di Parkiran Rumah Sakit, Begini Ceritanya

"Pelaku ini takut ketika mendengar ada yang menggedor roliing door rumahnya," kata Dedi.

"Lalu dia mengambil senapan angin dan menembak dari dalam rumah kearah korban, karena mengira korban adalah maling yang hendak membuka rolling door rumahnya," tambahnya.

Sementara itu, setelah melakukan olah tempat kejadian perkara, polisi belum menahan UT. Polisi menunggu kondisi korban pulih.

"Kita sudah melakukan olah TKP namun untuk Umbar belum diamankan, karena sedang fokus pengobatan Siti," ungkap Dedi pada Tribunsumsel.com, Minggu (17/11/2019).

Artikel ini telah tayang di Tribunjambi.com dengan judul: Gedor-gedor Rumah Kakak Iparnya Pagi Buta, Dada Mahasiswi Cantik Ditembak Pakai Senapan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com