Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Temui Gubernur Kepri yang Kena OTT KPK, Mata Wagub Berkaca-kaca

Kompas.com - 11/07/2019, 12:38 WIB
Hadi Maulana,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

TANJUNGPINANG, KOMPAS.com - Pasca-terjaring operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), sampai saat ini Gubernur Kepri Nurdin Basirun masih menjalani pemeriksaan di Polres Tanjungpinang.

Sementara itu, Wakil Gubernur Kepri Isdianto memastikan keberadaan Gubernur Nurdin Basirun berada di ruang Satreskrim Polres Tanjungpinang dengan mendatangi Mapolres Tanjungpinang.

Baca juga: Kena OTT, Gubernur Kepri Nurdin Basirun Dikenal Murah Hati

Dan usai menyambangi Gubernur Kepri, dia menyatakan Nurdin dalam keadaan sehat. 

"Alhamdulillah kondisi Pak Gub baik-baik saja dan saya berharap Pak Gub bisa secepatnya kembali lagi bekerja," kata Isdianto, di Mapolres Tanjungpinang, Kamis (11/7/2019).

Wakil Gubernur Kepri Isdianto keluar ruangan Satreakrim Polres Tanjungpinang usai menjenguk Gubernur Kepri Nurdin Basirun pasca OTT yang dilakukan KPKHADI MAULANA Wakil Gubernur Kepri Isdianto keluar ruangan Satreakrim Polres Tanjungpinang usai menjenguk Gubernur Kepri Nurdin Basirun pasca OTT yang dilakukan KPK

Sayangnya, Isdianto enggan memaparkan siapa saja yang diperiksa selain Gubernur Kepri.

Meski enggan memaparkan siapa saja yang diperiksa, namun Isdianto tidak bisa menyembunyikan kesedihannya.

Baca juga: OTT Gubernur Kepri, Rumah Pribadi Nurdin di Karimun Terlihat Sepi

Usai keluar dari ruang Satreskrim Polres Tanjungpinang, mata Isdianto terlihat berkaca-kaca.

"Saya pamit ya, kita doakan saja Pak Gub bisa secepatnya kembali dan berkumpul lagi bersama kita," ujar Isdianto, yang kemudian berlalu pergi meninggalkan Mapolres Tanjungpinang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com