KOMPAS.com - Setelah sempat jadi buron, Prada DP akhirnya berhasil ditangkap di sebuah padepokan di Kabupaten Serang, Banten, Kamis (13/6/2019).
Seperti diketahui, Prada DP diduga telah memutilasi Fera Oktaria (21), yang tak lain adalah kekasihnya sendiri.
Saat itu korban ditemukan tewas dalam kondisi mulai membusuk dengan tangan terpotong pada Jumat (10/5/2019) di Penginapan Sahabat Mulya di Jalan Simpang Hindoli, Kecamatan Sungai Lilin, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan.
Berikut ini fakta lengkapnya:
Kapendam II Sriwijaya Kol Inf Djohan Darmawan mengatakan, petugas sebelumnya melakukan penyelidikan untuk mencari keberadaan Prada DP setelah kasus pembunuhan Fera mencuat.
Prada DP pun diketahui sempat lari dari latihan militer sebagai prajurit sebelum pembunuhan itu terjadi.
"Yang bersangkutan diketahui di padepokan di Banten. Petugas langsung datang ke sana menjemputnya. Tanpa perlawanan ia menyerahkan diri," kata Djohan, Jumat (14/6/2019).
Baca juga: Terungkap, Ini Motif Prada DP Tega Habisi Nyawa Fera
Kol Inf Djohan mengatakan, Prada DP sudah cukup lama berada di padepokan tersebut. Prada DP sudah berada di sana sejak 10 Mei hingga akhirnya terdeteksi pada 13 Juni.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.