Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Heboh Ujian SD Berisi Soal tentang Atta Halilintar, Ini Penjelasan Kepala Dinas

Kompas.com - 29/05/2019, 06:29 WIB
Acep Nazmudin,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

SERANG, KOMPAS.com - Warga Kota Serang, Provinsi Banten dihebohkan dengan munculnya nama Atta Halilintar di dalam soal ulangan kenaikan kelas (UKK) sekolah dasar.

Kertas soal UKK tersebut beredar luas di pesan WhatsApp hingga media sosial Facebook. Dalam soal Bahasa Indonesia kelas V tersebut, nama Atta Halilintar dan profesinya menjadi topik utama yang dibahas.

Berdasarkan soal yang didapat Kompas.com, Selasa (28/5/2019), terdapat lima pertanyaan yang berhubungan dengan Atta Halilintar.

Satu di antaranya adalah pertanyaan mengenai Raja Youtube ASEAN yang disematkan kepada Atta Halilintar.

Baca juga: Sekolah Dasar di Bengkalis Diliburkan akibat Kabut Asap Karhutla

Berikut lima pertanyaan tersebut: 

1. Atta Halilitar mendapat julukan sebagai Raja Youtuber Asean setelah...

A. Jumlah subscriber 11 juta,

B. Kolaborasi dengan artis YouTuber

C. Pendapatan mencapai 9 miiar

D. Mengenalkan jargon 'asyiap'

2.Sebelum dikenal sebagai Raja Youtuber ASEAN, Atta Halilintar adalah Raja Yotuber di Negara...

A. Malaysia

B. Indonesia

C. Singapura

D. Thailand

3. Pekerjaan Atta Halilintar adalah...

A. Pengusaha

B. YouTuber

C. Dosen

D. Dokter

4. Pendapatan Atta Halilintar yang bersumber dari Youtube sekitar Rp 579 juta hingga Rp 9 milar per bulan. Kalimat tanya untuk jawaban tersebut adalah...

A. Berapa penghasilan Atta Halilintar per bulan?

B. Bagaimana Atta Halilintar mendapatkan uang?

C. Kapan Atta Halilintar mendapatkan uang?

D. Mengapa Atta Halilintar mendapatkan uang?

5. Berikut ini adalah konten video yang sering dimuat Atta Halilintar, kecuali...

A. Musik

B. Eksperimen sosial

C. Eksperimen politik

D. Kehidupan sehari-hari

Baca juga: Dianggap Mengolok-olok Anaknya, Seorang Guru SD Aniaya Muridnya

Penjelasan Dinas Pendidikan Kota Serang

Dikonfirmasi mengenai soal UKK ini, Plt Kepala Dinas Pendidikan Kota Serang Wasis Dewanto mengaku sudah mengetahui adanya soal UKK bermuatan Atta Halilintar.

Dia mengatakan, sudah menelpon Kasi Kurikulum untuk meminta penjelasan terkait soal UKK ini.

Dari penjelasan yang dia dapat, soal ujian tersebut muncul di salah satu sekolah dasar dan dibuat mandiri oleh pihak sekolah.

"Ini dibuat mandiri oleh sekolah, disusun oleh masing-masing guru, Dinas Pendidikan tidak pernah mengkondisikan dalam penyusunan soal UKK," kata Wasis kepada Wartawan di Kota Serang, Selasa (28/5/2019).

Baca juga: Viral Video Bullying Siswi SD, Ini Penjelasan Dinas Pendidikan Manado

Wasis menyayangkan munculnya nama Atta di dalam soal kenaikan kelas SD. Kata dia, nama Atta tidak relevan, lantaran tidak semua siswa kenal dengan Atta.

"Anak kelas lima belum tentu kenal, dan ini mengganggu pada saat anak itu mengerjakan soal," ujar dia.

Untuk soal Bahasa Indonesia, kata dia, sebaiknya menggunakan tokoh nasional. Sementara Atta, hanya dikenal di kalangan terbatas saja.

Motif di balik pembuatan soal

Dia memperkirakan, tidak ada motif tertentu yang dilakukan oleh si pembuat soal saat mencantumkan nama Atta, apalagi ada sponsor terselubung. 

"Hanya saja ini jadi catatan, jadi perbaikan saat membuat soal, apalagi kan anak-anak belum tentu semuanya, mengenal namanya Atta Halilintar, walaupun followers jutaan, 10 juta, belum tentu anak-anak itu paham," kata dia.

Wasis mengatakan, munculnya nama Atta di dalam soal UKK menjadi pelajaran kedepannya untuk hati-hati dalam membuat soal.

Rencananya dia akan meminta kepada pengawas di sekolah-sekolah untuk membina guru-guru saat membuat soal secara mandiri untuk UKK dan ulangan harian.

Baca juga: Fasilitas Kurang, 128 SMP di Kabupaten Manggarai Timur Ikut Ujian Nasional Berbasis Kertas dan Pensil

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com